Liverpool (Antara Bali) - Liverpool menjalani laga pembuka tahun baru dengan hasil terbaik pada Rabu (2/1) malam waktu setempat dengan mengalahkan Sunderland 3-0 di Anfield yang mengangkat mereka ke peringkat delapan klasemen sementara Liga Inggris.
Dua gol yang dicetak Raheem Sterling dan Luis Suarez pada babak pertama memberi ketenangan bermain kepada tim asuhan Brendan Rodgers, sebelum Suarez melengkapi gol ketiga untuk kemenangan Liverpool di babak kedua.
Kekalahan tersebut merupakan yang kedua kalinya secara beruntun bagi Sunderland dan membuat pasukan "Kucing Hitam" hanya terpaut empat poin dari zona degradasi.
Pelatih Liverpool, Brendan Rodgers kembali mendampingi tim asuhannya setelah sebelumnya absen pada pertandingan melawan QPR akibat sakit yang dideritanya.
Ia menggeser Glen Johnson ke posisi bek kiri yang ditinggalkan Jose Enrique akibat cedera urat lutut, serta mempercayakan sisi kanan pertahanan pada pemain muda Andre Wisdom. Sementara Lucas Leiva mengambil alih peran sentral di lapangan tengah yang biasanya dipercayakan kepada Joe Allen.
Di lain pihak, pelatih Sunderland, Martin O'Neill membuat satu pergantian pemain dari yang diturunkannya saat dikalahkan Tottenham Hotspurs pada akhir pekan lalu, yaitu Danny Rose menggantikan John O'Shea yang menderita cedera.(*/ADT)
Dua Gol Suarez Menangkan Liverpool
Kamis, 3 Januari 2013 11:48 WIB