Negara (ANTARA) - Sebanyak 48 petugas medis RSU Negara, Kabupaten Jembrana, Bali dinyatakan negatif COVID-19 setelah menjalani tes usap atau swab test.
"Tes dilakukan sebagai bagian dari tracing (penelusuran/pelacakan), karena ada keluarga dari pegawai RSU Negara yang positif tertular COVID-19," kata Direktur RSU Negara dr I Gusti Bagus Ketut Oka Parwata, di Negara, Jembrana, Selasa.
Ia mengatakan, tes swab tersebut dilakukan terhadap 60 petugas medis, sebagai bentuk antisipasi dan kewaspadaan agar petugas medis terhindar dari penularan.
"Jika petugas medisnya tidak terpapar, pelayanan kesehatan di tengah pandemi ini akan lebih optimal. Saat ini kami masih menunggu hasil tes swab petugas medis lainnya. Semoga seluruhnya negatif," katanya.
Di sisi lain ia mengungkapkan, hari Selasa (4/8), pasien COVID-19 di Kabupaten Jembrana yang sembuh bertambah satu orang, yaitu seorang wanita usia 43 tahun, asal Desa Kaliakah namun tinggal di Kelurahan Pendem.
Dengan sembuhnya pasien ini, katanya, RSU Negara masih merawat tiga pasien terkonfirmasi positif Covid-19 dan tiga pasien probable.
"Enam orang tersebut menjalani perawatan isolasi, dengan kondisi yang baik dan stabil. Semoga segera sembuh," katanya.