Semarapura (Antara Bali) - Bupati Klungkung, Bali I Nyoman Suwirta beserta Nyonya Ayu Suwirta meninjau proyek-proyek pembangunan fasilitas umum yang sedang dalam proses penyelesaian, antara lain Pasar Seni Semarapura dan Pasar Kusamba.
"Proyek infrastruktur berupa pengadaan kios bagi pedagang ditinjau bupati hari Jumat (1/12)," kata Kabag Humas dan Protokol Pemkab Klungkung, Ketut Suadnyana dalam siaran Pers, Sabtu.
Ia mengatakan, kunjungan bupati itu diharapkan mampu memberikan kenyamanan kepada pedagang dan pembeli dalam melakukan transaksi jual-beli di pasar tersebut.
Di kedua pasar pasar tersebut digarap proyek pembangunan kios dan los diperuntukkan bagi Pedagang yang berada di lantai III Pasar Seni Semarapura sehingga dapat mencari nafkah.
Pembangunan kios dan los yang diharapkan segera rampung itu terletak di Pintu Selatan di Pasar Seni Semarapura. Di Pasar Kusamba menyangkut pembangunan penataan tempat usaha bagi pedagang kaki lima.
Bupati I Nyoman Suwirta dalam peninjauannya itu mengharapkan kepada Kepala Dinas Koperasi Usaha Kecil dan Menengah serta Perdagangan setempat Wayan Ardiasa untuk nantinya dapat memanfaatkan kedua pasar itu dengan sebaik-baiknya dan tetap sasaran.
Demikian pula proyek di Pasar Kusamba, Bupati Suwirta mengharapkan tempat yang sudah disediakan di dalam areal Pasar Kusamba supaya dapat dijadikan tempat mencari nafkah bagi pedagang kaki lima, atau pedagang asongan yang pada hari sebelumnya sering melakukan transaksi jual beli di luar areal Pasar.
Untuk itu pasar yang telah disediakan dapat dimanfaatkan dengan baik, sehingga aktivitas pasar tidak sampai mengganggu lalu lintas di jalan raya.
Dalam pengelolaan pasar itu harus tetap memperhatikan kebersihan lingkungan, baik oleh pedagang maupun pembeli. Bupati Suwirta dalam peninjauan tersebut juga didampingi Kepala Unit Pelaksana Teknis (UPT) Pasar Klungkung I Komang Widiasa Putra. (WDY)
Bupati Klungkung Tinjau Proyek Pembangunan Pasar
Sabtu, 2 Desember 2017 10:27 WIB