Purwakarta (Antara Bali) - Bupati Badung, Bali, I Nyoman Giri Prasta mengaku terkesan dengan Taman Air Mancur Sri Baduga Situbeleud, yang ada di Kota Purwakarta karena memiliki perpaduan antara teknologi, musik khas daerah setempat yang mengiringi gerakan air berwarna-warni itu.
"Saya kagum dengan Taman Situbued ini, karena saat menyaksikan air mancur menari ini merasa ketenangan, keasrian dan keindahan menyatu di Taman ini," ujar Giri Prasta usai menyaksikan atraksi air mancur warna-warni di Taman Air Situbeleud, Purwakarta, Selasa (10/10) malam.
Keindahan Taman Situbeleud, kata Mantan DPRD Badung ini, akan menjadi gagasan yang akan melihat potensi wilayah di Badung untuk dapat dibangun taman air seperti di Purwakarta ini. "Kami akan membuat konsep taman air mancur warna-warni berukuran kecil hingga besar untuk dibangun di Badung nanti," ujarnya.
Rencana pembangunan taman kota di Badung nanti untuk menambah kawasan taman hijau di daerahnya yang dipetakan secara strategis yang rencananya akan dibangun Tahun 2018.
"Dalam pembangunan taman kota di Badung nanti akan kami buat air mancur menari berskala besar yang mengangkat seni dan budaya Pulau Dewata," ujarnya.
Dalam pembangunan taman kota di Badung nanti, pihaknya meminta kepada unit terkait untuk menentukan titik wilayah mana saja yang cocok untuk dibangun taman air mancur ini agar menjadi daya tari masyarakat.
"Setelah itu, baru kami berhitung dimana membangun taman kota yang diisi taman air mancur yang pertama, kedua dan selanjutnya," ujarnya.
Menurut dia, air merupakan kebutuhan nomor dua setelah udara, sehingga keberadaan air juga mampu untuk menenangkan pikiran (refresh) dan keberadan Situbuleud ini juga sebagai tempat rekreasi yang luar biasa.
Pihaknya memberikan pujian kepada Pemkab Purwakarta karena mampu membuat taman rekreasi untuk masyarakatnya dan mengaet kunjungan wisatwan asing ke daerahnya.
"Kami berencana membuat Taman kota seperti di Purwakarta yang dikemas dengan kesenian adat Bali yang juga akan menjadi alternatif untuk memberikan hiburan kepada masyarakat dan menggaet wisatawan," ujarnya.
Sementara itu, Wakil Bupati Purwakarta, Jawa Barat, Drs H. Dadan Koswara usai mendampingi Bupati Badung menyaksikan taman air mancur ini mengatakan, keberadaan air mancur Situbuleud ini sangat berdampak pada perekonomian masyarakat.
"Selain memperkenalkan seni dan budaya khas sunda ini, kami ingin mengangkat perekonomian masyarakat dan sebagai tempat rekreaasi masyarakat disaat jenuh," ujarnya.
Pihaknya mengatakan, keberadaan Taman Situbuleud ini belum mengarah kepada industri pariwisata, sehingga dasar kami membangun taman air mancur menari ini untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat Purwakarta dan sekitarnya khususnya para pelaku UKM.
"Setiap malam minggu, Taman Situbuleud ini ramai dikunjungi masyarakat karena ada atraksi air menarinya dan disekitar taman ini juga menjadi wisata kuliner dan cinderamata khas Purwakarta," ujarnya.
Ia menerangkan, setiap malam minggu hampir 50.000 orang datang ke Taman Situbuleud ini untuk menyaksikan atraksi air mancur yang memiliki tema unik setiap minggunya. (WDY)