Sejumlah operator wahana permainan air atau "watersport" di kawasan Tanjung Benoa, Kabupaten Badung, Bali, memberlakukan buka-tutup akibat cuaca buruk yang disertai dengan angin kencang.

"Dampaknya yang kami harus buka-tutup wahana permainan air dengan melihat situasi kondisi cuaca dan kecepatan angin. Tapi kami masih bisa operasional seperti biasa, hanya paling ditutup sementara selama 1-2 jam," ujar Ketua Gabungan Usaha Wisata Tirta (Gahawisri) Badung, Nyoman Wana Putra di Mangupura, Rabu.

Baca juga: Pohon tumbang timpa tiga rumah di Denpasar

Ia mengatakan kondisi buka tutup wahana wisata bahari tersebut telah berlangsung selama beberapa hari terakhir. Bahkan saat kondisi angin sangat kencang beberapa waktu yang lalu, sempat terjadi penutupan seluruh wahana permainan air selama sekitar enam jam.

Penutupan wahana permainan air tersebut, harus dilakukan untuk menjamin keselamatan para wisatawan karena angin yang terlalu kencang sangat beresiko terhadap wisata watersport.

Baca juga: Masyarakat Klungkung diimbau waspada cuaca ekstrem

Ia mengatakan menghadapi kondisi cuaca tersebut para pengelola dan pengusaha wisata air terpaksa juga harus harus menolak wisatawan yang berkeinginan melakukan wisata bahari.

Agar wisatawan tidak merasa kecewa apabila kondisi cuaca dan angin masih memungkinkan mereka akan diarahkan untuk melakukan sejumlah permainan air yang lebih aman.

Namun, apabila cuaca memang tidak memungkinkan. Untuk permainan khususnya parasailing dan flying fish yang memiliki risiko tinggi terhadap hembusan angin kencang, memang harus ditutup untuk sementara dari aktifitas wisatawan.

"Kami harus sampaikan bahwa cuaca tidak bisa melawan karena berisiko dan nyawa taruhannya. Mereka kami berikan pengertian dan akhirnya mereka mau untuk membatalkan rencananya atau ada juga yang menunggu kondisi cuaca membaik. Kalau pada waktu itu anginnya sangat kencang jadi mungkin baru bisa main besoknya," kata Nyoman Wana Putra.

Baca juga: BMKG Bali imbau masyarakat waspadai potensi hujan lebat

Ia menjelaskan saat ini Gahawisri Badung menaungi sekitar 20 operator dan pengusaha wisata watersport di kawasan Tanjung Benoa.

"Dan apabila ada aturan penutupan sementara wahana permainan air akibat dampak dari cuaca buruk, maka hal itu harus dipatuhi oleh seluruh seluruh operator," ujarnya.

Terkait kunjungan wisata bahari di kawasan Tanjung Benoa, Nyoman Wana Putra menjelaskan, pada musim liburan akhir tahun 2019 sempat terjadi kenaikan jumlah wisatawan sekitar 80 persen.

"Kalau awal tahun 2020 ini jumlah kunjungan mengalami sedikit penurunan yang menurut kami memang diakibatkan oleh kondisi cuaca," katanya.

Pewarta: Naufal Fikri Yusuf

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2020