Singaraja (Antara Bali) - Dewan Pimpinan Kabupaten (DPK) Perhimpunan Pemuda Hindu (Peradah) Buleleng, Bali, menggandeng praktisi pariwisata Gusti Ngurah Anom (Ajik Cok) melaksanakan seminar wirausaha melibatkan generasi muda di daerah itu.
"Kami ingin ratusan peserta yang datang dapat meniru langkah Ajik Cok, seorang pengusaha sukses dan membangun usaha dari bawah," kata Wakil Ketua Peradah yang juga ketua panitia pelaksana seminar, Kadek Duwika di Singaraja, Bali, Rabu.
Ia mengatakan, para peserta dalam seminar tersebut terdiri dari 150 orang lebih berasal dari berbagai kalangan seperti mahasiswa, perwakilan pemuda tingkat desa dan lain sebagainya.
"Antusiasnya pun sangat luar biasa karena dari awal seminar sampai akhir semua peserta sangat aktif mendengarkan dan memberikan pertanyaan kepada Ajik Cok yang langsung sebagai pembicara," katanya.
Kedepan, dirinya berharap akan lahir para pengusaha-pengusaha sukses yang dapat berkontribusi dalam pembangunan daerah. Selain juga dapat membuka lapangan kerja untuk masyarakat luas.
Selain itu, dirinya berharap calon wirausahawan yang hadir dapat meniru langkah-langkah Ajik Cok dalam membangun usaha dimana tetap mengutakan urusan sosial kemasyarakat.
"Langkah baik tersebut mestinya harus ditiru karena misi Peradah salah satunya adalah bagaimana mencetak wirausahawan berlandaskan dharma. Selain kami tetap mengkampanyekan kemepimpinan Hindu dalam mewujudkan kesejaheraan masyarakat," paparnya. (WDY)
Peradah Gandeng Praktisi Pariwisata Gelar Seminar Wirausaha
Rabu, 7 Desember 2016 21:08 WIB