Jakarta (Antara Bali) - Pemerintah Indonesia tahun depan akan
menambahkan 30 negara baru dalam daftar negara yang warganya bebas visa
masuk ke Indonesia, yang tahun ini mencakup 45 negara.
"Tahun 2016, kami akan menambah 30 negara baru yang bisa masuk ke
Indonesia bebas visa," kata Menteri Pariwisata Arief Yahya di Jakarta,
Rabu.
Ia menegaskan fasilitas bebas visa menjadi satu poin penting yang
menjadi perhatian pemerintah dalam mendukung pencapaian target kunjungan
wisatawan mancanegara ke Tanah Air.
Kebijakan itu telah dituangkan dalam Peraturan Presiden (Perpres) No.69 Tahun 2015 yang ditetapkan 9 Juni 2015.
"Melalui Perpres itu Indonesia sudah membuat kebijakan bebas visa bagi 45 negara untuk datang ke Indonesia," katanya.
Ia mengatakan program bebas visa akan didukung dengan kemudahan
akses bagi wisatawan mancanegara ke daerah-daerah tujuan wisata di
Indonesia. "Kami mengundang lebih banyak negara di dunia untuk men-support
dan memfasilitasi kemudahan visa tersebut, agar memberi dampak yang
positif untuk pertumbuhan ekonomi global," kata Arief Yahya. (WDY)
Indonesia Tambahkan 30 Negara di Daftar Bebas Visa
Rabu, 24 Juni 2015 13:30 WIB