Denpasar (Antara Bali) — Memasuki kiprahnya pada tahun keempat, Balinale International Film Festival yang dijadwalkan berlangsung 12-17 Oktober 2010 meluncurkan program menyatukan banyak bakat dari seluruh dunia dengan menghadirkan berbagai kategori film, termasuk "Eat Pray Love".
Lembaga jaringan perfilman yang didirikan oleh Christine Hakim dan Deborah Gabinetti itu, menggelar festival yang dipusatkan di Bali, dengan terus menjalin hubungan antara sineas Indonesia dan mancanegara, demikian disampaikan penyelenggara kegiatan tersebut, Kamis.
Salah satu produk dari jaringan festival tersebut adalah pembuatan film "Eat Pray Love" dari Sony Pictures beberapa bulan lalu, yang disutradarai oleh Ryan Murphy serta diproduksi oleh Brad Pitt dan Dede Gardner (Plan B Entertainment).
Film yang pengambilan gambarnya juga berlangsung di Bali, selain Italia dan India itu, dibintangi oleh pemenang Academy Award® Julia Roberts dan Javier Bardem, dengan menghadirkan artis Indonesia Christine Hakim.
"Ini adalah studio film besar pertama yang memproduksi film layar lebar di Indonesia. Kegiatan ini sedikitnya menyumbangkan sekitar 12,5 juta dolar AS bagi perekonomian lokal, belum lagi ratusan juta dolar yang akan dihasilkan melalui pariwisata, investasi asing dan ekspos global yang positif," kata Christine Hakim.
Tahun ini, Balinale yang didukung pemerintah Indonesia, menjadi tuan rumah penayangan perdana untuk Indonesia bagi film "Eat Pray Love", yakni di Jakarta pada 4 Oktober dan sebagai film pertama dalam malam pembukaan festival tersebut pada 12 Oktober 2010.
Film lainnya dari Indonesia adalah "Sang Pemimpi" oleh Riri Riza, "7 Hati, 7 Cinta, 7 Wanita" oleh Robbie Ertanto Soediskam dan "I Know What You Did On Facebook" oleh Awi Suryadi.
Dari Australia menghadirkan sutradara Rachel Perkins dengan film "Bran Nue Dae" yang menggambarkan sebuah petualangan komedi musik dari perjalanan seorang pemuda, dan David Michôd dengan film berjudul "Animal Kingdom", yang memberikan gambaran menarik seluk beluk kehidupan di luar kendali.
Chang-Dong Lee dari Korea Selatan akan memperkenalkan film "Poetry" dan aktor Chelsie Preston-Crayford mempersembahkan Home By Christmas". Kedua film itu melibatkan penonton dalam perjalanan pribadi individu yang menangani isu-isu yang mengganggu dalam kehidupan, cinta, pengkhianatan dan kematian.
"Ocean Heaven" dibintangi Jet Li mengambil sebuah peran yang kuat seorang ayah yang merawat anaknya yang autis. Dari China menghadirkan Lu Xiao Xue yang ingin menunjukkan debutnya sebagai sutradara.
Film perdana lainnya adalah "A Good Day To Die" dari Amerika Serikat yang telah memenangkan penghargaan dokumenter, sekaligus guna memperkenalkan Dennis Bank dan keterlibatannya dalam Gerakan Indian Amerika kepada pemirsa.
Film "Babies" (Prancis) oleh Thomas Balmes, memaparkan kehidupan empat bayi dari Nambibia, Mongolia, Jepang dan Amerika Serikat, sejak proses kelahiran, langkah-langkah penanganan selanjutnya hingga masa pertumbuhan menjadi anak-anak.
"Exit Through The Gift Shop" produksi Amerika Serikat dan Inggris menampilkan kisah nyata dan aneh, memberikan pemahaman yang berharga tentang bakat seniman grafiti serta pencarian mereka untuk memancing respons publik.
Kemudian "The Social Network" dari Amerika Serikat, menyuguhkan cerita dramatis yang sebenarnya tentang para pendiri situs jaringan sosial Facebook, disutradarai oleh David Fincher.
Program festival tahun ini termasuk diskusi terbuka dengan mendatangkan pembuat film dan profesional di bidang industri.
Sementara Balinale 2011 akan memperluas pasar dengan program pelatihan teknis dan promosi film, televisi dan industri media, yakni mengembangkan co-produksi dan menyediakan basis jaringan untuk profesional di bidang industri.
Penghargaan pilihan pemirsa, sebuah kompetisi film pendek dan program film keluarga juga merupakan bagian yang akan ditampilkan dalam festival. Untuk mengetahui program festival selengkapnya, dapat mengunjungi www.balinale.com.(*)
Balinale Hadirkan Berbagai Film Termasuk "Eat Pray Love"
Kamis, 23 September 2010 10:36 WIB