Brussel (Antara Bali/AFP) – Kepala NATO Anders Fogh Rasmussen memimpin sebuah upacara pada Jumat untuk menghormati para tentara yang gugur dalam operasi yang dipimpin aliansi saat dia bersiap mundur dari jabatannya pekan depan.
Dikelilingi duta besar dan pejabat dari ke-28 negara anggota, Rasmussen meletakkan sebuah karangan bungan di markas NATO di Brussel saat pemain terompet memainkan salam Last Post kepada pahlawan yang gugur.
Dia tidak meyampaikan komentar di hadapan publik.
Rasmussen, mantan perdana menteri Denmark, akan mundur setelah lima tahun memimpin aliansi yang dipimpin AS tersebut, dengan 12 bulan terakhirnya ditandai dengan krisis yang semakin parah di Ukraina.
Dia berulang kali menuntut Rusia dengan agresi langsung di Ukraina, mengatakan krisisnya adalah ancaman paling serius bagi keamanan NATO sejak akhir perang dingin. (WDY)
Kepala NATO Hormati Pahlawan Perang Sebelum Mundur
Sabtu, 27 September 2014 8:52 WIB