Los Angeles (Antara Bali) - Bintang pop belia Justin Bieber diperiksa polisi karena mengendarai mobil dengan kecepatan tinggi di dalam kawasan perumahan tempat tinggalnya di Los Angeles, sehingga membuat para tetangganya kesal, kata pihak berwenang, Rabu.
Warga di kompleks Calabasas, California menghubungi polisi, Senin, melaporkan ulah Bieber yang mengendarai mobil Ferrari putihnya secara ugal-ugalan melintasi kawasan elit itu, kata jurubicara Sherrif Los Angeles Steve Whitmore.
"Dua saksi mata menelepon kami dan mengatakan bahwa ia mengemudikan sebuah Ferrari putih dengan kecepatan tinggi," kata Whitmore seraya menambahkan salah satu saksi itu adalah mantan pemain sepakbola NFL Keyshawn Johnson.
Bieber (19) yang menolak diperiksa polisi bisa dituntut melakukan pelanggaran ringan mengemudi secara ugal-ugalan jika kasusnya dilimpahkan ke kejaksaan dalam beberapa minggu ini, kata Whitmore.
Perwakilan penyanyi asal Kanada itu menolak berkomentar mengenai tuduhan tersebut. Kasus ini merupakan kasus kedua antara Bieber dengan para tetangganya.
Pada Maret, Bieber dituduh meludahi tetangganya disulut oleh pertengkaran mengenai pesta yang digelar di rumah penyanyi itu saat ia tengah melakukan tur di Eropa. Kasus ini telah dilimpahkan ke kejaksaan namun belum ada tuntutan yang diajukan kepadanya, kata Whitmore.
Sebelumnya Bieber juga sudah menjadi berita utama di berbagai media saat tur Eropa yang digelarnya awal tahun ini. Seekor monyet milik Bieber disita di bandara Munich pada Maret karena tidak memiliki dokumen dan saat ini sudah menjadi milik pemerintah Jerman karena Bieber gagal mengklaim balik. (*/Reuters/DWA)
Justin Bieber Diperiksa Polisi Karena Ngebut Mengemudi
Jumat, 31 Mei 2013 13:27 WIB