Gorontalo (Antara Bali) - Peningkatan sarana sanitasi jadi prioritas unggulan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Gorontalo, untuk meningkatkan kualitas lingkungan di daerah itu.
Asisten Administrasi Pembangunan Pemkab setempat, Hen Restu, Minggu, mengatakan, tingkat persoalan lingkungan semakin meningkat seiring aktivitas sosial masyarakat.
"Sehingga berbagai upaya akan dilakukan pemkab untuk mempercepat pembangunan sarana sanitasi permukiman, dengan merampungkan dokumen Buku Putih Sanitasi melalui kelompok kerja (pokja) yang sudah dibentuk. Hal itu agar penuntasan masalah lingkungan akan segera teratasi dan tidak berdampak buruk pada kesehatan masyarakat.
Diakui Hen, kualitas lingkungan di daerah setempat masih rendah, akibat pengaruh pola pikir masyarakat yang belum menjadikan lingkungan sebagai kepentingan utama.
Olehnya berbagai pelatihan tentang sanitasi berbasis lingkungan seperti yang dilakukan di Malaysia baru-baru ini, dipastikan akan menggambarkan perbedaan antara negara yang berhasil di bidang sanitasi, dengan kondisi lingkungan di Indonesia.
Kebiasaan buruk yang masih mendominasi saat ini, yaitu Buang Air Besar (BAB) sembarang tempat dan membuang sampah sembarangan termasuk di sungai, harus segera dihilangkan. (LHS)