Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Badung, Bali, mengajak masyarakat untuk terus menjaga semangat dan tradisi bergotong royong melalui pelaksanaan kegiatan Bulan Bhakti Gotong Royong Masyarakat (BBGRM).
“Kami mengajak masyarakat untuk membudayakan kembali tradisi budaya gotong-royong sebagai salah satu pilar pembangunan dengan kerja sama yang baik antara berbagai komponen guna mendukung dan mensukseskan pembangunan, serta memelihara hasil pembangunan yang telah dilaksanakan,” kata Sekretaris Daerah (Sekda) Badung I Wayan Adi Arnawa dalam keterangannya di Mangupura, Minggu.
Ia menjelaskan melalui pelaksanaan BBGRM seluruh masyarakat diingatkan untuk selalu meningkatkan kebersamaan, karena jati diri hidup bangsa adalah gotong-royong yang harus terus ditumbuhkan dalam setiap sendi kehidupan.
BBGRM, menurut dia, juga merupakan implementasi terhadap upaya pemeliharaan dan pengembangan semangat kegotongroyongan masyarakat dalam pembangunan desa/kelurahan sebagaimana diamanatkan dalam Peraturan Menteri Dalam Negeri (Permendagri) Nomor 42 Tahun 2005.
Sekda Adi Arnawa mengungkapkan pihaknya juga mengapresiasi kegiatan BBGRM seperti yang dilaksanakan masyarakat di Badung, seperti yang terlaksana di Desa Pecatu Badung.
“Semangat gotong-royong ini sudah tertanam di masyarakat Bali yang harus terus dijaga dan dipelihara dalam kehidupan sehari-hari dan menjadi kebiasaan yang baik setiap aktivitas dalam bermasyarakat, pembangunan, berbangsa dan bernegara,” ungkapnya.
Perbekel atau Kepala Desa Pecatu I Made Karyana Yadnya menambahkan BBGRM di wilayahnya dilaksanakan bersama semua unsur lapisan masyarakat dan juga didukung oleh Siswa SD dan SMP yang ada di Desa Pecatu.
Pada pelaksanaan BBGRM itu dilaksanakan serangkaian kegiatan seperti Posyandu Balita, Posyandu Remaja, Posyandu Lansia, Penyuluhan Kesehatan, Safari Kesehatan, Kebersihan Lingkungan, Beach Clean Up, hingga penataan infrastruktur.
"Kami berterima kasih kepada seluruh pihak yang bersama-sama bekerja sama mensukseskan kegiatan BBGRM, sehingga mempererat tali persaudaraan dan kekeluargaan untuk menjadikan Desa Pecatu yang unggul," katanya.