Denpasar (ANTARA) - Bali United Basketball mengalihkan lokasi latihan setelah GOR Purna Krida di Kabupaten Badung yang merupakan markas, tempat latihan dan lokasi kompetisi Indonesian Basketball League (IBL) 2024 mengalami kebakaran.
“Kami masih menunggu manajemen tapi lokasi yang paling memungkinkan itu GOR Merpati dan GOR Kodam Udayana untuk latihan,” kata Asisten Pelatih Bali United Basketball I Gusti Rusta Wijaya di Denpasar, Rabu.
Menurut dia, tim pelatih tetap berupaya memastikan jadwal skuad basket dengan julukan Tridatu Warriors itu tetap latihan sesuai jadwal.
Adapun jadwal latihan lima hingga enam kali dalam satu minggu untuk mempersiapkan kebugaran fisik, teknik dan taktik permainan saat menghadapi kompetisi bergengsi IBL 2024.
Sedangkan latihan terakhir, lanjut dia, dilakukan pada Rabu pagi yang baru berjalan setengah latihan atau sekitar 15-20 menit, sesaat sebelum terjadi kebakaran yang melalap bagian atap GOR.
Baca juga: Bali United Basketball umumkan 15 pemain berlaga di IBL 2024
Selama IBL 2024, GOR Purna Krida sudah melangsungkan dua kali pertandingan kandang yakni menghadapi Amartha Hangtuah pada (13/1) dan Bima Perkasa Yogyakarta pada (14/1).
Sementara itu, Manajer Bali United Basketball Sigit Sugiantoro memperkirakan GOR yang juga sebagai markas timnya mengalami gangguan kelistrikan yang memicu terjadinya kebakaran.
“Tidak ada korban jiwa dan seluruh pemain dan juga ofisial dalam keadaan sehat dan aman,” katanya.
Manajemen dan tim pelatih saat ini sedang membahas kemungkinan lokasi kedua yang menjadi markas, lokasi latihan dan tempat bertanding sementara untuk ajang IBL 2024.
Pertandingan dalam waktu dekat adalah laga kandang melawan Prawira Harum Bandung pada Sabtu (3/2).
Kompetisi kasta teratas klub basket tanah air itu berlangsung pada Januari hingga Juni 2024.
"GOR Purna Krida sebagai markas kami di ajang IBL 2024 mengalami force majeure. Dugaan sementara penyebabnya karena korsleting listrik di area venue. Semua akan kami komunikasikan terlebih dahulu dengan tim pelatih dan pihak IBL," imbuh Sigit.