Limassol, Cyprus, (Antara Bali/PRNewswire) - MetaQuotes Software Corp. [http://www.metaquotes.net ] dan FXstreet.com [http://www.fxstreet.com ] secara resmi mengumumkan pengiriman berita dan umpanan analitis dari FXstreet.com ke platform perdagangan MetaTrader 4 [http://www.metatrader4.com ] dan MetaTrader 5 [http://www.metatrader5.com ]. Ini akan sangat memperluas peluang bagi para pedagang yang memungkinkan mereka menggunakan data yang handal dan akurat ketika mengambil keputusan perdagangan mereka.
Platform MetaTrader telah menyediakan gateway terpadu untuk beberapa penyedia umpanan data dari kantor berita terkemuka. Tidak seperti penyedia umpanan data lain, umpanan FXstreet.com tidak hanya memberikan berita keuangan, tetapi juga analitika terinci. Umpanan ini menawarkan radiografi teknis dari pasangan mata uang yang paling diperdagangkan dan pergerakan pasar terbaru, bersama dengan analisis pakar dan perkiraan bank untuk mengambil keputusan perdagangan. Umpanan ini juga mencakup berita saham dan komoditas serta beberapa indikator ekonomi yang paling penting, sebagai keputusan suku bunga Central Banks atau Non-Farm Payrolls misalnya. Berita FXstreet.com disediakan dengan studi dan grafik teknis.
Tim MetaQuotes Software Corp. yakin bahwa penambahan fitur baru dan berguna untuk pedagang adalah aspek yang sangat penting bagi perdagangan pasar keuangan dan secara aktif berinvestasi dalam penggunaan produk dan layanan yang dinilai paling penting oleh pedagang. "Semakin banyak data yang Anda milki akan semakin baik," kata COO MetaQuotes Software Corp., Gaies Chreis. "Menjadi pemimpin pasar untuk Platform Forex Trading, kami berkomitmen memberi pedagang sumber data sebanyak mungkin, untuk membantu mereka mengambil keputusan yang tepat. Kami yakin bahwa berita dan analisis dari FXstreet.com akan membantu pedagang melakukan lebih banyak penawaran yang menguntungkan."
Situs FXstreet.com menawarkan berbagai sumber daya untuk membantu pedagang Forex mengambil keputusan perdagangan yang lebih baik setiap hari, dan umpanan berita merupakan elemen utama dari upaya global ini. "Kami memutuskan untuk mengumpulkan umpanan berita karena kami mendeteksi bahwa kebutuhan pedagang untuk berita teknis murni Forex yang tidak tersedia di pasar saat ini. Sejak diluncurkan pada tahun 2009, kami telah bekerja keras untuk mencapai tujuan ini," kata Francesc Riverola, Presiden dan Pendiri FXstreet.com. "Untuk menjadi umpanan berita referensi bagi pedagang adalah obsesi kami dan integrasi MetaTrader yang merupakan langkah dengan arah yang tepat."
Mulai saat ini dan seterusnya, berita dan analisis FXstreet.com [http://www.fxstreet.com ] tersedia untuk MetaTrader 4 dan MetaTrader 5 dalam 9 bahasa (Inggris, Perancis, Jerman, Spanyol, China, Arab, Indonesia, Rusia dan Turki).
Tentang MetaQuotes Software Corp.
Pengembang platform perdagangan Metatrader yang terkemuka di dunia untuk pasar keuangan (Forex dan pasar Saham). Saat ini, lebih dari 500 pialang / bank dan 2000 pialang yang dikeluarkan di seluruh dunia menggunakan platform MetaTrader 4 dan MetaTrader 5 untuk menawarkan jasa keuangan kepada pedagang.
Jutaan pedagang telah memilih platform perdagangan MetaTrader karena kinerja dan fungsionalitas mereka yang luar biasa. Selain platform perdagangan, perusahaan ini terus mengembangkan perdagangan algoritmik dan bergerak. MetaQuotes Software Corp. secara aktif mendukung masyarakat pedagang teknologi MetaTrader melalui pembaruan tetap situs web dan peluncuran layanan baru.
Situs web perusahaan: http://www.metaquotes.net
Tentang FXstreet.com
FXstreet.com didirikan pada bulan Januari 2000. Sebagai merek dagang yang berbeda, situs web ini bangga akan komitmen kuatnya untuk memberikan informasi yang obyektif dan tidak bias serta memungkinkan penggunanya dalam mengambil keputusan yang lebih baik dan lebih yakin. Di situs web ini, kutipan real-time, berita, buletin dan percakapan interaktif dengan para ahli dari seluruh dunia adalah konten yang paling diterima dengan baik. FXstreet.com telah bekerjasama dengan seluruh industri Forex, mulai dari individu profesional dan perusahaan kecil sampai ke Pialang Forex dan Bank Investasi. Situs web ini tersedia dalam bahasa Inggris (http://www.fxstreet.com), Spanyol (http://www.fxstreet.es) dan 15 bahasa lainnya.
Sumber: MetaQuotes Software Corp.
Layanan Media untuk MetaQuotes Software Corp., Telepon: +357-25-875134 press@metaquotes.net
(Press release/ADT/T007)