Jakarta (ANTARA) - Turnamen Piala Presiden Bola Basket mengiming-imingi hadiah total sebesar Rp375 juta bagi para juara hingga peringkat keempat ajang yang bakal memasuki tahun penyelenggaraan perdana pada 20-24 November 2019 di GOR Sritex Arena, Solo, Jawa Tengah.
Total hadiah tersebut diklaim sebagai yang terbesar dalam sejarah turnamen bola basket di Indonesia.
"Jadi untuk juaranya nanti akan mendapatkan hadiah senilai Rp150 juta, kemudian posisi kedua Rp100 juta, ketiga Rp75 juta dan Rp50 juga buat peringkat keempat," kata Ketua Panitia Pelaksana Cahyadi Wanda dalam jumpa pers di Jakarta, Senin.
Besarnya nilai total hadiah Piala Presiden disebut Ketua Steering Committee Maruarar Sirait sebagak bentuk apresiasi terhadap para pelaku bola basket di Indonesia.
Ia juga menegaskan, sebagaimana di cabang olahraga lainnya Piala Presiden menerapkan transparansi anggaran yang sepenuhnya didapat dari sejumlah sponsor swasta.
Baca juga: Turnamen pramusim Srikandi Cup diramaikan tim Malaysia
"Jujur kami belum tahu banyak soal bola basket ini, cuma punya niat baik membantu. Kami selalu meminta saran dan arahan dari Perbasi serta IBL," kata pria yang akrab disapa Ara tersebut.
Selain untuk tim-tim peserta yang merupakan bagian dari Liga Bola Basket Indonesia (IBL) 2020, panitia juga menyediakan hadiah tambahan bagi suporter terbaik senilai Rp10 juta.
"Kami sengaja menyasar ke suporter, supaya merangsang tim-tim agar mendatangkan fanbase mereka ke Piala Presiden Bola Basket ini," ujar Cahyadi.
Baca juga: Indonesia gagal ke fase gugur basket 3x3 World Beach Games
Sebanyak sembilan tim IBL dipastikan ambil bagian dalam edisi inagurasi Piala Presiden Bola Basket yakni Amartha Hangtuah, Bank BPD DIY Bima Perkasa Jogja, Louvre Surabaya, NSH Jakarta, Pacific Surabaya, Pelita Jaya Basketball, Prawira Bandung, Satria Muda Pertamina Jakarta dan Satya Wacana Salatiga.
Pengganti turnamen pramusim
Sebelumnya, jenama Piala Presiden lebih dulu dikenal lewat penyelenggaraan turnamen dalam cabang olahraga sepak bola serta e-sports.
Merambahnya Piala Presiden ke bola basket disambut baik oleh pemangku olahraga bola keranjang itu di Indonesia, Pengurus Pusat Persatuan Bola Basket Seluruh Indonesia (PP Perbasi) maupun IBL.
"Tentu kami sangat mengapresiasi ini, bisa dikatakan ini sebagai ajang pramusim IBL," ujar CEO IBL Junas Miradiarsyah.
Senada dengan Junas, Ketua Umum PP Perbasi Danny Kosasih juga menilai Piala Presiden Bola Basket bisa menjadi kesempatan bagi para pemain lokal tim-tim IBL unjuk kemampuan.
Terlebih, Cahyadi maupun Junas memastikan tim-tim peserta hanya akan diperbolehkan memainkan pemain lokal tanpa naturalisasi maupun pemain asing hasil Draft IBL pekan lalu yang baru dijadwalkan tiba di Indonesia bergabung bersama tim masing-masing pada 12 Desember 2019.
"Saya jujur ketika dikasih tahu Piala Presiden terpikir dan bertanya siapa yang bisa menyelenggarakan," aku Danny.
"Yang jelas ini kesempatan buat para pemain lokal menunjukkan kemampuannya di tingkat nasional, apalagi ada janji hadiah besar," katanya melengkapi.
Piala Presiden Bola Basket belum merilis jadwal lengkap mereka namun untuk dua hari penyelenggaraan setiap tim akan bertemu lawan masing-masing di grup mereka yang terdiri dari tiga tim.
Tiga tim juara grup serta satu peringkat ketiga terbaik akan bersaing dalam partai semifinal yang digelar pada 22-23 November sebelum laga perebutan peringkat ketiga dan final digelar sehari berselang.