Denpasar (Antara Bali) - PT Perusahaan Listrik Negara (PLN) Distribusi Bali merayakan peringatan HUT ke-72 Hari Listrik Nasional dengan melakukan berbagai kegiatan dan perlombaan, antara lain lomba catur serta jalan santai (fun walk) di kawasan Lapangan Margarana, Renon, Kota Denpasar.
General Manager PT PLN Distribusi Bali, Nyoman Suwarjoni Astawa di Denpasar, Minggu, mengatakan sebagai puncak peringatan HUT ke-72 Hari Listrik Nasional, PLN Distribusi Bali menyelenggarakan kegiatan "Fun Walk" di Kota Denpasar dan Kabupaten Buleleng.
Ia mengatakan kegiatan jalan santai (Fun Walk) ini diikuti sedikitnya 3000 pegawai PLN dan keluarga pegawai, serta masyarakat umum.
Suwarjoni Astawa mengatakan dalam kegiatan kali ini mengusung tema "Kerja Bersama, Terangi Indonesia". Dengan tema tersebut pihak PLN ingin mengajak pemangku kepentingan serta seluruh pelanggan untuk mengenal PLN lebih dekat.
Ia mengatakan bahwa PLN tidak hanya mengemban tugas untuk menerangi Indonesia, menjaga keandalan listrik, memastikan akses listrik mudah, dan harga yang terjangkau.
"Di sini PLN ingin mengenalkan masyarakat dengan terobosan-terobosan baru. Ada kendaraan listrik dan kompor induksi, semua bisa mencoba langsung di sini dalam kegiatan `Fun Walk`," ujarnya.
Selain jalan santai, kata Suwarjoni Astawa, bahwa PLN juga menyelenggarakan lomba masak menggunakan kompor induksi.
"Kami juga mengajak warga masyarakat untuk menggunakan kompor induksi. Seluruh peserta juga dapat mencoba langsung memasak menggunakan kompor induksi tersebut. Mati manfaatkan energi listrik itu dalam kehidupan sehari-hari," katanya.
Dalam kegiatan jalan santai tersebut juga memperebutkan banyak undian berhadiah (door prize), mulai dari payung, kipas angin, kompos induksi, sepeda, serta sepeda motor tenaga listrik. (WDY)
PLN Bali Rayakan Hari Listrik Nasional dengan Jalan Santai
Senin, 4 Desember 2017 7:37 WIB