Denpasar (Antara Bali) - Rumah Sakit Umum Pusat (RSUP) Sanglah, Denpasar mengusulkan perubahan jalur lalu lintas menuju akses jalan masuk utama ke rumah sakit terbesar di Pulau Dewata itu.
"Usulan perubahan jalur itu sudah kami sampaikan ke Dinas Perhubungan Denpasar, dan saat ini tengah dibahas," kata Kepala Sub Bagian Humas RSUP Sanglah dr IGNA Putra di Denpasar, Selasa.
Dia menjelaskan, usulan itu diajukan mengingat semakin banyaknya titik rawan kemacetan dari dan menuju rumah sakit tersebut.
Jika usulan perubahan jalur itu disetujui, nantinya jalur lalu lintas dari dan menuju rumah sakit akan seperti yang terjadi pada saat era 1980-an.
"Nantinya ada dua rencana perubahan jalur jalan, yang pertama untuk akses keluar masuk karyawan. Kedua, yakni perubahan akses jalur keluar masuk jalan bagi pengunjung dan pasien," ujarnya.
Putra mengatakan, ada beberapa jalur jalan di sekitar RSUP Sanglah yang dirubah. Untuk akses karyawan jalan masuk masih tetap dari Jalan Pulau Bali, namun untuk keluar nantinya melewati kamar jenazah dan menuju Jalan Pulau Tarakan.
Jalan menuju kamar jenazah dari Jalan Pulau Buton pun ditutup dengan alasan untuk menghindari terjadinya kemacetan di sekitar perempat jalan tersebut.
Sedangkan akses untuk umum/pengunjung, nantinya keluar melewati Pasar Sanglah menuju Jalan Sudirman.
Untuk jalan masuk dari pengguna jalan bisa masuk ke Jalan Dipenogoro dari Jalan Dewi Sartika kemudian menuju RSUP Sanglah masuk ke Jalan Pulau Bali atau Kesehatan.
"Mengenai kapan perubahan itu akan diberlakukan masih menunggu keputusan dari dinas perhubungan," ujarnya.
Apabila disetujui, kata dia, pihaknya akan melakukan sosialisasi kepada masyarakat terlebih dahulu bekerja sama dengan pihak dinas perhubungan.
Selain rencana perubahan jalur, ada juga rencana perluasan lahan parkir kendaraan bermotor di RSUP Sanglah.
Namun sebagai langkah awal, pihaknya bersama PD Parkir hanya berusaha menambah personel parkir untuk membuat tata parkir lebih baik.(*)
RSUP Sanglah Usulkan Perubahan Jalur Lalu Lintas
Selasa, 29 Maret 2011 13:39 WIB