Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta didampingi Wakil Bupati, I Wayan Diar, serta Ketua DPRD Kabupaten Bangli, I Ketut Suastika, meninjau pelaksanaan vaksinasi Covid-19 penguat (booster) di Desa Tamanbali,  Sabtu.

Bupati Bangli, Sang Nyoman Sedana Arta
menyampaikan dengan akan dibukanya pariwisata di Bali yang menjadi syarat mutlak adalah masyarakat Bali harus sudah divaksin atau 30 persen masyarakat Bangli sudah mendapat vaksin penguat.

"Oleh karena itu, kita sudah melaksanakan vaksin penguat di masing-masing Desa, seperti halnya di Desa Tamanbali, "ujar Bupati.

Baca juga: Pemkab Bangli jadikan puskesmas sebagai BLUD

Pemkab Bangli  menargetkan sebanyak 250 warga yang akan divaksin penguat. 

Bupati mengapresiasi semangat masyarakat yang telah hadir untuk divaksin, karena kesadaran vaksin tersebut menjadi bentuk kerjasama dengan pemerintah dalam mewujudkan kekebalan kelompok tambah  Sedana Arta.

Ia juga mengajak masyarakat untuk semangat dan mau untuk divaksin penguat. "Kita tidak usah takut divaksin demi untuk menjaga kesehatan, karena takut itu juga menyebabkan imun tubuh kita turun," ajak kata Bupati.
 

Pewarta: Adi Lazuardi

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2022