Singaraja (Antara Bali) - Gubernur Bali Made Mangku Pastika meminta polisi mengusut tuntas insiden kebakaran kantor Kepala Desa Pemaron, Kabupaten Buleleng, Rabu (31/7) lalu.
"Kalau memang ada indikasi kesengajaan kantor kepala desa itu dibakar, maka kewenangan jajaran kepolisian setempat untuk mengungkap pelakunya dan mengusut tuntas," kata mantan Kapolda Bali itu saat ditemui di Desa Tegalinggah, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, Jumat.
Ia mengapresiasi tim dari Laboratorium Forensik Polri yang telah melakukan olah kejadian perkara. Namun dia meminta agar polisi mengungkapkan penyebab terjadinya kantor desa itu kepada masyarakat.
Menurut Pastika, kantor kepala desa merupakan simbol negara di perdesaan. Oleh sebab itu, pihaknya menginginkan kantor Kepala Desa Pemaron segera dibangun kembali.
Bupati Buleleng Putu Agus Suradnyana sebelumnya menjanjikan bantuan kebutuhan alat tulis kantor dan komputer agar pelayanan kepada masyarakat di Desa Pemaron tidak berhenti total akibat peristiwa itu. (M038)
Pastika Minta Polisi Usut Kebakaran Kantor Kades
Jumat, 9 Agustus 2013 19:05 WIB