Semarapura (Antara Bali) - Ketua Badan Koordinasi Kegiatan Kesejahteraan Sosial (BK3S) Provinsi Bali Ayu Pastika mendorong kaum perempuan di Pulau Dewata lebih berkiprah dalam menangani berbagai permasalahan sosial.
"Penjaringan tokoh perempuan Bali tahun 2012, merupakan salah satu terobosan dalam mencari tokoh perempuan yang mampu menjadi panutan dan inspirasi," katanya saat menghadiri dan menyaksikan penilaian terhadap Ni Made Gunarsih, duta Kabupaten Klungkung dalam ajang pemilihan ini di Semarapura, Selasa.
Istri Gubernur Bali yang bertindak selaku penasihat dalam kepanitiaan penjaringan, secara khusus mendatangi Panti Asuhan Semara Putra yang diasuh oleh Made Gunarsih.
Panti asuhan itu kini mengasuh ratusan anak kurang mampu yang kebetulan memiliki kekurangan fisik maupun mental.
Ayu Pastika mengaku salut dan terharu dengan perjuangan Gunarsih yang begitu tulus dalam merawat dan membina anak-anak berkebutuhan khusus. Menurut dia, Gunarsih patut menjadi panutan bagi perempuan Bali lainnya agar ikut terpanggil untuk membantu anak-anak tersebut.
"Kita memerlukan lebih banyak lagi sosok perempuan seperti Ibu Gunarsih untuk mempercepat penanganan berbagai permasalahan sosial," katanya.
Ia menambahkan, pemerintah tak mungkin bisa bergerak sendiri dalam melaksanakan berbagai program pembangunan. BK3S sebagai mitra pemerintah sangat membutuhkan tokoh perempuan seperti Gunarsih.
Sementara itu, Gunarsih mengatakan, selain menampung anak berkebutuhan khusus juga menampung anak-anak normal yang diharapkan bisa ikut membina rekan-rekan mereka yang memiliki kekurangan secara fisik.(LHS/T007)