Amlapura (Antaranews Bali) - PDAM Kabupaten Karangasem, yang selama ini meraih prestasi gemilang di tingkat lokal Bali maupun nasional, menjadi salah satu pendukung dalam program Mal Pelayanan Publik (MPP) untuk memberikan pelayanan administrasi satu pintu.
"Pelatihan yang digelar Bagian Ekonomi Setda Kabupaten Karangasem selaku pemilik perusahaan daerah tersebut bertujuan untuk memberikan pengetahuan, wawasan dan keterampilan kepada seluruh pegawai PDAM dalam meningkatkan pelayanan prima," kata Bupati Karangasem I Gusti Ayu Mas Sumatri ketika membuka pelatihan bagi pegawai PDAM di gedung PKK setempat, Rabu.
Dengan demikian, mal pelayanan publik diharapkan mampu meningkatkan pelayanan masyarakat secara umum, sekaligus dapat meningkatkan kinerja, menambah pendapatan perusahaan yang pada akhirnya meningkatkan kesejahteraan bagi seluruh pegawai PDAM Kabupaten Karangasem.
Demikian pula pengelolaan PDAM dapat lebih baik lagi di masa-masa mendatang, sehingga mampu memberikan pelayanan yang maksimal kepada masyarakat dalam memenuhi kebutuhan air bersih di daerah ujung timur Pulau Dewata itu.
Dalam pelatihan tersebut, selain Bupati I Gusti Ayu Mas Sumatri yang berbicara tentang pelayanan publik itu, narasumber lain adalah Dr Luh Kadek Budi Martini,SE.,MM, dosen Fakultas Ekonomi Universitas Mahasaraswati Denpasar dengan materi "pengembangan soft skill sumber daya manusia".
Pelatihan bertema "Meningkatkan Kinerja Perusahaan melalui Pelayanan Prima" yang digelar secara berkesinambungan itu melibatkan 30 peserta yang terdiri atas kepala bagian, kepala unit pelayanan kecamatan, kepala seksi serta kepala sub di lingkungan PDAM Kabupaten Karangasem. (ed)