Jakarta (Antara Bali) - Wakil Presiden Jusuf Kalla menerima kunjungan kehormatan dari Menteri Negara Urusan Luar Negeri (Menlu) India Jenderal (Purn) Vijay Kumar Singh di Kantor Wapres, Jakarta, Kamis.
"Kami mendiskusikan berbagai hal, terutama tindak lanjut kerja sama yang disepakati dalam kunjungan yang sangat sukses dari Presiden Joko Widodo ke India," kata Singh setelah bertemu Wapres.
Fokus area kerja sama yang didorong Presiden Jokowi dalam kunjungannya ke India pada 12-13 Desember 2016, antara lain diversifikasi ekspor Indonesia ke negara tersebut dan bidang kemaritiman.
"Sebagai dua negara maritim yang bertetangga dekat, kita dapat membawa kerja sama yang lebih erat lagi dengan dasar saling menguntungkan," kata Singh.
Selain itu, Menlu India juga mengundang Wapres Jusuf Kalla untuk berkunjung ke India.
"Saya juga mengundang Wakil Presiden untuk berkunjung ke India karena Indonesia negara yang penting bagi kami," kata dia.
Dalam kunjungan kehormatan tersebut Menlu India didampingi Duta Besar India untuk Indonesia Nengcha Lhouvum Mukhopadhaya dan Direktur Jenderal Kerja Sama Asia Pasifik dan Afrika Desra Percaya sebagai wakil dari Kementerian Luar Negeri RI.
Menlu Vijay Kumar Singh berkunjung ke Jakarta dalam rangka menghadiri Konferensi Internasional ke-2 tentang Hubungan Kebudayaan dan Peradaban ASEAN-India. (WDY)