Denpasar (Antara Bali) - Minyak oles Bokashi, salah satu produksi industri obat tradisional PT Karya Pak Oles Tokcer Bali menembus pasar Jepang untuk mendukung usaha bisnis spa di negara matahari terbit tersebut.

"Natsue Furuno, seorang wanita karier yang disiplin mengelola Bokashi (BOKA SPA), usaha bergerak dalam bidang kecantikan dan kebugaran tubuh memanfaatkan minyak oles produk dari Bali," kata Direktur Utama PT Karya Pak Oles, Gede Ngurah Wididana di Denpasar, Kamis.

Ia mengatakan, Natsue Furuno dalam mengelola usaha spa menggunakan minyak oles dan selalu menyediakan produk utama minyak Oles Bokashi berukuran 35 mil.

Dalam kunjungannya ke Bali akhir Juli lalu sempat memborong produk Minyak Oles Bokashi berukuran jumbo dan kemasan satu liter dalam jumlah yang cukup banyak.

Natsue Furuno meminta jumlah setiap kemasan produk itu disimpan dalam dos agar mudah dibawa ke bandara internasional, Ngurah Rai Tuban, Bali saat pulang ke negaranya.

Gede Ngurah Wididana menjelaskan, pihaknya memproduksi minyak oles bokhasi tersebut mulai 1998, berawal dari menemukan sebuah formula ekstrak minyak tanaman obat yang difermentasi dengan teknologi EM.

Ia kemudian memberi nama produk itu dengan sebutan Minyak Oles Bokashi. Berkat kemampuannya melihat dan membaca trend pasar produk tersebut yang sangat disukai berbagai lapisan masyarakat luas.

"Minyak Oles Bokashi kami pasarkan secara bertahap sesuai dengan kemampuan sumber daya yang dimiliki. Melihat prospek yang begitu cerah kini lalu diproduksi secara berkesinambungan," ujarnya.

Produksi tersebut selain mampu menembus pasaran ekspor, juga untuk memenuhi pasaran dalam negeri, karena terlebih dulu menciptakan peluang pasar. (WDY)

Pewarta: Pewarta: I Ketut Sutika

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016