Gianyar (Antara Bali) - Wakil Gubernur Bali Ketut Sudikerta menyatakan keberadaan lembaga perkreditan desa (LPD) memiliki kontribusi positif terhadap peningkatan perekonomian masyarakat desa pekraman.

"Otoritas Jasa Keuangan (OJK) sudah mengakui keberadaan LPD ini. Ke depan mestinya kita perkuat LPD agar betul-betul kondisinya sehat," ujar Wakil Gubernur (Wagub) Bali Ketut Sudikerta di Gianyar, Sabtu.

Dia melanjutkan, berkat keberadaan LPD maka perekonomian di pedesaan bisa berkembang menjadi lebih baik. Untuk memaksimalkan kinerja LPD, mestinya aspek SDM, permodalan dan hukumnya diperkuat, sehingga nanti lembaga ini arahnya bisa lebih profesional.

Untuk memperkuat sisi SDM, bisa didapatkan dengan mengikuti serangkaian pelatihan-pelatihan yang diikuti karyawan atau anggota LPD agar makin lama keahlian yang dimiliki kian meningkat.

Kalau LPD mengalami kelemahan dari segi modal, salah satu alternatif yang bisa dimanfaatkan adalah melalui pengajuan dana di bank untuk mendapatkan kredit usaha rakyat (KUR). Bantuan KUR ini bisa mencapai Rp500 juta.

"Pada intinya, pemerintah provinsi mendukung penuh agar LPD tetap eksis dan tidak ada perubahan apa-apa, termasuk wacana perubahan nama. Cuma ditekankan untuk peningkatan kinerja saja," ujar dia.

Sudikerta menegaskan agar LPD tidak semata-mata mencari dan mengejar keuntungan, melainkan semestinya lebih memperhatikan desa pekraman.

Di sisi lain, Wagub Bali menyatakan pemerintah meminta dukungan terkait segera direalisasikannya proyek jalan tol Denpasar - Buleleng dan Denpasar - Gilimanuk. Pembangunan stadion pun akan diwujudkan agar bisa dimanfaatkan masyarakat.

Demi pemerataan pembangunan, nanti diwujudkan bandar udara di Bali Utara, dan transportasi publik kereta api Bali Timur. Dengan demikian, karyawan di Karangasem yang bekerja di Denpasar tidak perlu menetap di Badung.

"Sesuai komitmen Bali Mandara, pembangunan Art Centre jilid II juga segera dikerjakan," ujar dia. (WDY)

Pewarta: Pewarta: Tri Vivi Suryani

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016