Jakarta (Antara Bali) - Mantan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono menyampaikan rasa dukacita atas meninggalnya salah satu pejuang pendidikan, Een Sukaesih.

        "Innalillahi wa innailaihi rajiun turut berduka cita atas meninggalnya Ibu Een Sukaesih. Semoga amal ibadahnya diterima Allah SWT," kata Yudhoyono dalam akun twitternya @SBYudhoyono yang dipantau Antara di Jakarta, Sabtu.

        Menurut SBY, Een adalah pelopor rumah pintar Al-Barokah yang telah berjasa memajukan pendidikan Indonesia.

        Saat menjadi Presiden, SBY pernah menjenguk Een di tempat tinggalnya di Dusun Batu Karut, Cibeureum Wetan, Cimalaka, Sumedang.

        SBY juga pernah mengundang Een untuk berkunjung ke Istana Negara pada pertengahan 2013. (WDY)

Pewarta: Oleh Panca Hari Prabowo

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2014