PT Jasa Raharja Bali mensosialisasikan terkait ketaatan untuk membayar pajak kendaraan bermotor dengan tepat waktu kepada masyarakat di Kota Denpasar, dalam Acara Puncak Hari Anak Nasional 2024 tingkat Provinsi Bali.
"Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak kendaraan bermotor demi kelancaran administrasi dan ketertiban lalu lintas di Bali," kata Kasubag Keuangan, Akuntan, dan TJSL PT Jasa Raharja Bali Wahyu Dwi Astowo di Denpasar, Rabu.
Wahyu mewakili Kepala Cabang PT Jasa Raharja Bali Benyamin Bob Panjaitan dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa dengan masyarakat membayar pajak tepat waktu, itu artinya masyarakat telah turut berkontribusi dalam pembangunan daerah dan negara.
Baca juga: Jasa Raharja kolaborasi MDA Bali tekan kecelakaan lalu lintas
Dalam kesempatan tersebut, Jasa Raharja Bali juga memberikan bantuan 20 paket perlengkapan alat sekolah kepada anak-anak yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian PT Jasa Raharja Bali terhadap pendidikan generasi muda.
"Kami berharap melalui kegiatan ini selain membantu anak-anak dalam memenuhi kebutuhan pendidikan mereka, juga dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya taat pajak kendaraan bermotor," ujar Wahyu.
PT Jasa Raharja Bali, lanjut dia, berkomitmen untuk terus mendukung program-program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat serta mendukung ketertiban administrasi kendaraan bermotor di wilayah Provinsi Bali.
"Kegiatan ini kami harapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan menjadi contoh bagi perusahaan lain untuk ikut serta dalam kegiatan sosial yang bermanfaat," kata Wahyu.
Baca juga: Jasa Raharja Bali tercepat serahkan santunan korban meninggal
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2024
"Sosialisasi ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya membayar pajak kendaraan bermotor demi kelancaran administrasi dan ketertiban lalu lintas di Bali," kata Kasubag Keuangan, Akuntan, dan TJSL PT Jasa Raharja Bali Wahyu Dwi Astowo di Denpasar, Rabu.
Wahyu mewakili Kepala Cabang PT Jasa Raharja Bali Benyamin Bob Panjaitan dalam kesempatan tersebut menyampaikan bahwa dengan masyarakat membayar pajak tepat waktu, itu artinya masyarakat telah turut berkontribusi dalam pembangunan daerah dan negara.
Baca juga: Jasa Raharja kolaborasi MDA Bali tekan kecelakaan lalu lintas
Dalam kesempatan tersebut, Jasa Raharja Bali juga memberikan bantuan 20 paket perlengkapan alat sekolah kepada anak-anak yang membutuhkan sebagai bentuk kepedulian PT Jasa Raharja Bali terhadap pendidikan generasi muda.
"Kami berharap melalui kegiatan ini selain membantu anak-anak dalam memenuhi kebutuhan pendidikan mereka, juga dapat meningkatkan kesadaran masyarakat akan pentingnya taat pajak kendaraan bermotor," ujar Wahyu.
PT Jasa Raharja Bali, lanjut dia, berkomitmen untuk terus mendukung program-program sosial yang bermanfaat bagi masyarakat serta mendukung ketertiban administrasi kendaraan bermotor di wilayah Provinsi Bali.
"Kegiatan ini kami harapkan dapat memberikan dampak positif bagi masyarakat dan menjadi contoh bagi perusahaan lain untuk ikut serta dalam kegiatan sosial yang bermanfaat," kata Wahyu.
Baca juga: Jasa Raharja Bali tercepat serahkan santunan korban meninggal
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2024