Pemerintah Kabupaten Badung, Bali menyerahkan hibah sejumlah kendaraan operasional untuk jajaran Kepolisian Daerah Bali.

"Penyerahan hibah ini sebagai wujud sinergitas Pemkab badung dengan instansi vertikal salah satunya Polda Bali," ujar Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta di Denpasar, Jumat.

Sejumlah kendaraan operasional dan barang lainnya yang diserahkan untuk jajaran Polda Bali diantaranya adalah untuk Dirlantas 1 unit Toyota Innova Zenix, Diskrimum 1 unit Toyota Innova Diesel, Biro Logistik 4 unit Toyota Avanza dan 1 unit Toyota Fortuner Sport.

Bidang TIK 1 paket peralatan musik sound system dan videotron, Brimob 1 unit Toyota Fortuner Sport, Polres Badung 1 unit Toyota Fortuner Sport, 1 unit Isuzu D-MAX DC, 10 unit kursi kerja kantor, dan satu unit printer.

Sementara untuk Polresta Denpasar, Pemkab Badung berikan satu unit truk Hino.

Bupati Giri Prasta mengatakan Badung merupakan salah satu kabupaten yang membutuhkan dukungan keamanan dan kenyamanan dari jajaran kepolisian karena 85 persen pendapatannya bersumber dari pariwisata.

Baca juga: Pemkab Badung beri dana hibah Rp54,9 miliar untuk pemkab Buleleng

"Semoga melalui bantuan hibah Pemkab Badung ini, Polda Bali dapat memberikan bantuan hukum dengan baik dan lancar. Termasuk juga berkaitan dengan IT yang ada di Polda Bali, sehingga dapat memantau seluruh kabupaten/kota di Bali," kata dia.

Menurut dia, Polda Bali diharapkan dapat terus menciptakan keamanan dan kenyamanan untuk masyarakat Bali termasuk memberikan rasa keamanan dan kenyamanan bagi wisatawan.

"Oleh karena itu, kami mendukung terkait dengan sarana prasarana yang dibutuhkan. Dengan keamanan dan kenyamanan ini pariwisata akan tumbuh dan berkembang," kata Bupati Giri Prasta.

Sementara itu, Kapolda Bali Irjen Pol. Ida Bagus Kade Putra Narendra menyampaikan terima kasih atas komitmen Pemkab Badung dengan memberikan bantuan hibah untuk mendukung operasional Polda Bali.

Baca juga: Pemkab Badung serahkan bantuan dana hibah, BKK dan aset untuk Denpasar

Kapolda bertekad kedepannya akan terus menjalin sinergi yang baik dengan Pemkab Badung bersama-sama membangun Bali dan menciptakan kondusivitas keamanan dan kenyamanan wilayah Bali.

"Terima kasih kami sampaikan kepada Bupati Badung, bantuan ini sangat bermanfaat guna melancarkan tugas-tugas pelayanan kepada masyarakat," ungkap dia.

Selain menyerahkan hibah untuk Polda Bali, Pemkab badung juga menyerahkan hibah kendaraan operasional berupa 2 unit mobil Toyota Innova untuk Kantor Pelayanan Pajak (KPP) Pratama Badung Utara.

"Bantuan kendaraan operasional itu diserahkan untuk mempermudah akses pelayanan jajaran KPP Pratama Badung Utara," tambah Bupati Giri Prasta.
 

Pewarta: Rolandus Nampu/Naufal Fikri Yusuf

Editor : Adi Lazuardi


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023