London (Antara Bali/PRNewswire) - MIT berada di atas Cambrigde dan Harvard sebagai universitas yang berada di peringkat atas di dunia. 700 universitas teratas www.topuniversities.com.

Ulasan:

* Inggris: Cambridge (2), UCL (4), Oxford (5) dan Imperial (6) berada di 10 teratas;
* Australia: ANU (24) membuat jarak dengan Melbourne (36)
* Canada: Toronto (19) bergabung dengan McGill (18) di 20 teratas untuk pertama kalinya
* Asia: HKU (23) di atas NUS (25) dan Tokyo (30); tidak ada universitas India di peringkat 200 teratas sementara China memiliki dua universitas di peringkat teratas 50: Peking (44) dan Tsinghua (48) dan lima lainnya di 200 teratas
* Eropa: universitas Perancis di 9 teratas turun peringkat; masih tidak ada universitas Jerman di 50 teratas meskipun adanya Excellence Initiative; Switzerland: ETH Zurich (13) di atas EPFL (29): tujuh universitas berada di peringkat 150 teratas
* Amerika Latin: USP (139) di atas UNAM (146) dan PUC (195); total 42 di peringkat 700 teratas
* Timur Tengah: Peringkat enam teratas, dipimpin oleh King Saud (197) dan KFUPM (208), 23 di 70 teratas

Cambridge sekali lagi adalah tempat salah satu universitas nomor satu di dunia. Namun tahun ini Massachusetts Institute of Technology, bukan Cambridge University yang berada di peringkat kedua yang menang untuk pertama kalinya.

Cambridge, pusat penelitian yang berbasis di Massachusetts naik ke posisi teratas dengan tingkat penghargaan dan rasio siswa/fakultas yang unggul, bersama dengan peningkatan pada fakultas internasional.

Harvard University berada di urutan ketiga, setelah menempati posisi teratas setiap tahunnya antara 2004 dan 2009. Sebaliknya, MIT terus naik peringkat dari posisi ke 10 pada tahun 2007.

"Hadirnya MIT bertepatan dengan pergeseran global dalam penekanan terhadap ilmu pengetahuan dan teknologi", ujar Kepala Penelitian QS, Ben Sowter. "MIT menyempurnakan cetak biru yang saat ini tengah diikuti oleh gelombang baru lembaga teknologi mutakhir, khususnya di Asia."

Sembilan dari 10 universitas teratas yang fokus pada teknologi meningkatkan posisi mereka, yang dipimpin oleh MIT, Imperial College (6), Caltech (10) dan ETH Zurich (13). KAIST Korea (63) adalah universitas yang meningkat terbesar di 100 teratas, sedangkan Hong Kong HKUST (33) dan Nanyang Technological University Singapura (47) terus meningkatkan posisi mereka. Keduanya didirikan sejak 21 tahun yang lalu.

72 negara yang tercatat ditampikan di 700 teratas, setelah percepatan dalam mobilitas internasional. Rata-rata universitas yang berada di 100 teratas hampir 10% memiliki mahasiswa internasional dibandingkan tahun 2011, peningkatan terbesar selama satu tahun dalam sejarah selama sembilan tahun pemberian peringkat.

Sowter berkata: "Percepatan yang belum pernah terjadi sebelumnya dalam rekrutmen internasional mencerminkan persaingan global dalam kemampuan. Lebih dari 120.000 mahasiswa internasional dilaporkan oleh universitas yang berada di 500 teratas tahun ini. Jumlah keseluruhan mahasiswa saat ini lebih dari 4,1 juta di seluruh dunia."

Sumber: QS Quacquarelli Symonds

Kontak: simona@qs.com +44 (0) 7880620856, vickie@qs.com +44 (0) 2072847292
(Press release/ADT/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012