Sekretaris Daerah Kabupaten Badung, Bali, I Wayan Adi Arnawa didampingi tim Penanggung Jawab Proyek Kerjasama (PJPK) Badung mengikuti rapat pembahasan Project Development Facility (PDF) secara virtual proyek Kerjasama Pemerintah Badan Usaha (KPBU) Jalan Lingkar Selatan dengan Direktur Pengelolaan Dukungan Pemerintah dan Pembiayaan Infrastruktur Kemenkeu, PT. Penjamin Infrastruktur Indonesia (PII) dan para konsultan terkait.

"Kami Pemkab Badung menyampaikan terima kasih kepada Kemenkeu dan PT. PII atas dukungan demi terwujudnya proyek KPBU Jalan Lingkar Selatan, mengingat proyek ini sangat strategis dan telah tertuang dalam RPJMD Semesta Berencana Badung tahun 2016-2021," ujar Sekda Adi Arnawa dalam keterangan Humas Badung yang diterima di Mangupura, Jumat.



Ia mengatakan, pembangunan Jalan Lingkar Selatan tersebut diproyeksikan untuk mempermudah konektivitas pariwisata di wilayah Badung selatan mengingat Badung merupakan pintu gerbang utama pariwisata pulau Bali.

Badung juga menjadi tujuan penyelenggaraan berbagai kegiatan Meeting, Incentive, Convention, Exhibition (MICE) berskala internasional sehingga diperlukan dukungan infrastruktur yang memadai.

"Pembangunan Jalan Lingkar Selatan ini dalam rangka membangun pariwisata Badung yang berkelanjutan sekaligus membuka kawasan pariwisata baru dan mengurangi kemacetan di wilayah Badung selatan," katanya.

Mengingat Kabupaten Badung baru pertama kali melaksanakan proyek dengan sistem KPBU, Sekda Adi Arnawa mengharapkan dukungan dari Kementerian Keuangan serta semua pihak yang terlibat, sehingga proyek KPBU ini bisa berjalan lancar sesuai aturan yang berlaku dengan memperhatikan efisiensi dan efektivitas sumberdaya yang ada.



Menurutnya, dukungan dari pemerintah pusat melalui Kemenkeu sangat berarti mengingat kondisi Badung yang mengandalkan pendapatan dari sektor pariwisata yang saat ini sedang terpukul dan terdampak pandemi COVID-19.

"Tentu dengan adanya dukungan dari Kemenkeu dalam Proyek JLS ini dengan melibatkan pihak ketiga, kami berharap proyek ini bisa dilaksanakan sesuai harapan bersama. Semoga pandemi ini cepat berlalu sehingga kami bisa bangkit kembali untuk memenuhi segala kewajiban dalam proyek KPBU ini," ungkapnya.

Dalam kesempatan itu, perwakilan dari PT. PII, Tanti Hidayati mengatakan, pihaknya berterima kasih karena sudah menunjuk PT. PII dalam melakukan pendampingan proyek Jalan Lingkar Selatan Badung

"Untuk mengoptimalkan pendampingan proyek JLS, kami melibatkan konsultan yang profesional sehingga nantinya proyek ini dapat berjalan dengan lancar sesuai dengan aturan dan harapan bersama," ujarnya.

Pewarta: Naufal Fikri Yusuf

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2021