Denpasar (Antaranews Bali) - Gubernur Bali Made Mangku Pastika meminta Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan di daerah itu untuk memantapkan fungsi pengawasan yang dijalankan, sehingga dapat meningkatkan efektivitas pelaksanaan pembangunan.

"Fungsi pengawasan memegang peran yang sangat penting dalam upaya mewujudkan `good governance`. Perencanaan yang baik harus diikuti dengan sistem pengawasan yang baik pula," kata Pastika saat menyampaikan sambutan pada Pelantikan Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bali Ari Dwikora Tono, di Denpasar, Jumat.

Menurut dia, salah satu cara untuk memantapkan pengawasan yakni dengan mengembangkan sinergi secara optimal dengan aparat pengawasan internal pemerintah lainnya, sekaligus sebagai dukungan bagi proses pengambilan kebijakan.

"Untuk itu, saya minta BPKP lebih intensif dalam memberikan pelatihan kepada para aparatur auditor, sehingga fungsi pengawasan berjalan benar dan pekerjaan yang dilakukan mengacu pada norma, standar, prosedur dan kriteria (NSPK)," ucapnya.

Pihaknya juga mendorong agar seluruh Pemerintah Kabupaten/Kota di Bali untuk mempertahankan opini Wajar Tanpa Pengecualian yang telah diraih.
Untuk itu, ke depannya secara berkelanjutan dilaksanakan pembenahan pengelolaan administrasi, di samping penguatan integritas dan karakter para pejabat pengelola keuangan dan pelaksana kegiatan.

"Saya harap perwakilan BPKP Bali dapat menjadi auditor sekaligus partner, untuk lebih intensif mengawal penyelenggaraan keuangan negara dan daerah melalui pemantapan sistem pengendalian intern pemerintah," ujarnya.

Gubernur Bali juga menekankan seluruh Kepala OPD, pemerintah kabupaten/kota, serta pimpinan instansi vertikal untuk terus memningkatkan kinerja dan akuntabilitas, yang tidak hanya bertujuan mencapai prestasi dan penghargaan yang normatif- administratif. Tetapi lebih penting memberikan pelayanan yang terbaik kepada masyarakat dan mempercepat terwujudnya kesejahteraan masyarakat.

Sementara itu, Kepala BPKP Ardan Adiperdana dalam sambutannya berharap agar Kepala Perwakilan BPKP Provinsi Bali yang baru dapat diterima sebagai mitra kerja sehingga kerja sama yang selama ini telah ada dapat terus dipertahankan dan ditingkatkan. Dengan demikian, akan tercipta pemerintahan yang baik untuk tercapainya tujuan bersama meningkatkan kesejahteraan masyarakat.

Pelantikan dan pengambilan sumpah Ari Dwikora Tono sebagai Kepala Perwakilan BPKP Bali dipimpin langsung oleh Gubernur Bali . Acara itu juga turut dihadiri oleh Wakil Ketua DPRD Provinsi Bali I Gusti Bagus Alit Putra, Anggota Forum Koordinasi Pimpinan Daerah Provinsi Bali serta Kepala OPD di lingkungan Pemerintah Provinsi Bali dan pimpinan instansi vertikal di Bali. (WDY)

Pewarta: Ni Luh Rhismawati

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2018