NTT Com resmikan Munich 2 Data Center di Jerman

TOKYO--(Antara/BUSINESS WIRE)-- NTT CommunicationsCorporation (NTT Com), anak perusahaan solusi TIK dan komunikasi internasionalNTT (TOKYO:9432) Group, membuka GermanyMunich 2 Data Center (Munich 2) di Unterschleiheim, di pinggiran kotaMunich, Jerman, 16 km dari pusat kota, demikian diumumkan raksasatelekomunikasi Jepang tersebut hari ini. Fasilitas ini di bawah manajemene-shelter, anak perusahaan NTT Com sekaligus operator data center dan penyedia jasa terkemuka di Eropa.

 

Munich 2 berlantai dua ini semula menawarkan lahan server seluas 2.800, setara dengan 1.100 rak,yang diperkirakan akan meluas menjadi 5.600 meter persegi. Fasilitas iniberoperasi di bawah merek Nexcenter NTT Com, yang meliputi layanan data center 24/7 di lebih dari 140lokasi di seluruh dunia.

 

e-shelter, yang dikenal sebagai rumahnya cloud, diikuti oleh pelanggan, mitra,media dan pemimpin sipil untuk merayakan peresmian data center keduanya di Munich. Perayaan ini mencakup pidatopenyambutan oleh walikota Unterschleiheim, Christoph Bck.

 

Munich 2, contoh mutakhir dari pertumbuhanterus-menerus e-shelter, menyusul peluncuran laboratorium inovasi e-shelter diFrankfurt, pertengahan April lalu. e-shelter diperkirakan akan membuka data center lagi di Eropa tahun ini.

 

Fungsiyang amat handal dan hemat energi

Munich 2 memberikan layanan data center berbasiskan lebih dari 300 standar terpadu di seluruhdunia yang fasilitas Nexcenter telah implementasikan untuk perlengkapan danoperasi. Fasilitas ini telah mengadopsi standar tertinggi dalam industri gunamenjamin ketersediaan dan penghematan energi. e-shelter mendesain struktur iniagar mudah beradaptasi dengan perubahan lingkungan dan ekspansi di masa depan.Peralatan listrik dan pasokan daya listrik untuk penyejuk udara menjaminlingkungan yang stabil dan aman. Perlengkapan keamanan dan telekomunikasicanggih memenuhi kebutuhan perusahaan akan kehandalan tertinggi, sepertilembaga keuangan. Munich 2 mencapai penghematan energi yang superior berkatteknologi mutakhir untuk pendinginan yang efisien dan kontrol otomatis jalurdan jumlah air pendingin, dengan memanfaatkan akses ke air tanah dingin yangtersedia sepanjang tahun, serta kontrol otomatis untuk pemakaian listrik yangdivisualisasikan dengan program orisinil e-shelter.

 

Tindakantegas untuk manajemen operasi dan keamanan

Munich 2 memberikan sistem bagi pelanggan denganperlindungan ketat berdasarkan proses operasi terstandarisasi dan keamananmulti fase. Staf internal, bukan penyedia eksternal, melakukan manajemen risikoteliti dan tugas penting lain, termasuk pemantauan 24/7 infrastruktur kunci danpengecekan ulang proses keamanan oleh dua orang staf. Pelanggan bisa memintatindakan keamanan tambahah untuk memasuki ruangan server, dll. denganmengontrol akses dengan kartu IC contactlessmulti fase dan otentikasi biometrik. Tak seorangpun dapat memasuki fasilitasini tanpa izin karena akan terdeteksi oleh kamera pengawas di dalam dan luar,sensor di sekeliling bangunan dan mobil yang mendekat akan dihalangi olehbarikade.

 

Lingkunganjaringan berkualitas tinggi

Munich 2 memberikan sirkuit dari lebih dari 10penyedia menggunakan jalur yang berbeda. Semua sirkuit juga diduplikasi dalamruang tamu untuk interkoneksi penyedia telkom, ruang server dan rak jaringan.Pelanggan bisa menggunakan sirkuit internet maksimal 10Gbps dan beberapajaringan carrier-neutral, sertamembangun lingkungan TIK sempurna yang mengombinasikan data center dan layanan cloud NTT Com di seluruh dunia.

 

LatarBelakang

Di Eropa, NTT Com memberikan layanan data center diAustria, Perancis, Jerman, Spanyol, Swiss dan Inggris (lihat Lampiran1). Di Jerman, NTT Com aktif memperluas basisnya di pasar data centernegara tersebut yang melayani perusahaan keuangan, perangkat lunak, otomotif,listrik dan publikasi.

 

Lihat Lampiran2 untuk rincian selengkapnya tentang Munich 2.

 

TentangNTT Communications Corporation

NTT Communications menyediakan layanan konsultasi,arsitektur, keamanan, dan cloud guna mengoptimalisasikan lanskap teknologiinformasi dan komunikasi (TIK) perusahaan. Berbagai penawaran tersebut didukungoleh infrastruktur, global NTT Com, yang meliputi jaringan IP tier-1 globalterdepan, jaringan Arcstar Universal One VPN yang menjangkau 196negara/wilayah, dan lebih dari 140 data center di seluruh dunia. Solusi NTTCommunications memanfaatkan sumber daya global anak perusahaan NTT Grouptermasuk Dimension Data, NTT DOCOMO dan NTT DATA.

www.ntt.com | Twitter@NTT Com | Facebook@NTT Com | LinkedIn@NTT Com

 

Tentange-shelter

e-shelter adalah salah satu operator data center terkemuka di Eropa, yangmenyediakan lingkungan teramat aman bagi perumahan serta konektivitas sistem TIdan jaringan. Dengan kehadiran di semua pasar kota utama wilayah DACH,e-shelter memanfaatkan kapasitas listrik 300 MW dan luas data center 90.000 meter persegi guna memberikan solusi data center terukur. Sebagai anggota NTTCommunications Group, e-shelter menyediakan akses ke jaringan global 140 datacenter. Klien e-shelter di antaranya perusahaan jasa keuangan, operatortelekom, penyedia jasa TI dan alih daya serta penyedia jasa cloud.

 

Di samping e-shelter, sejumlah perusahaan yakniArkadin, Dimension Data, itelligence, NTT Communications, NTT DATA dan NTTSecurity merupakan anak perusahaan NTT Group di Jerman. Di wilayah ini, NTTGroup diperkuat oleh sekira 5.300 karyawan dan membukukan pendapatan lebih dari 1,2 miliar.

Untuk informasi selengkapnya tentang NTT Group diseluruh dunia, silakan klik www.ntt-global.com.http://www.e-shelter.com

 

Baca versi selengkapnya di businesswire.com: http://www.businesswire.com/news/home/20170518005536/en/

 

Kontak

 

NTT Communications Corporation

Hiroshi Seo, +81 3 6733 9511

wg-cl@ntt.com

atau

e-shelter

Daniela Beeger, +49 (0)69-7801 2110

presse@e-shelter.de

 

 

Sumber: NTT Communications Corporation

 

Pengumumanini dianggap sah dan berwenang hanya dalam versi bahasa aslinya.Terjemahan-terjemahan disediakan hanya sebagai alat bantu, dan harus denganpenunjukan ke bahasa asli teksnya, yang adalah satu-satunya versi yangdimaksudkan untuk mempunyai kekuatan hukum.

Editor: PR Wire
COPYRIGHT © ANTARA 2017