Tabanan (Antara Bali) - Selama liburan Galungan dan Idul Fitri, wisatawan mancanegara dan domestik ramai mengunjungi objek wisata Tanah Lot di Kabupaten Tabanan, Bali, untuk menikmati keindahan panorama alam dan pemandangan matahari terbenam yang cukup eksotis.
"Kami mencatat sebanyak 150.010 orang wisatawan mancanegara dan domestik telah mengunjungi objek wisata Tanah Lot sejak 1-19 Juli 2015," kata Manajer Operasional Objek Wisata Tanah Lot, I Ketut Toya Adnyana di Tabanan, Minggu.
Dari total 150.010 wisatawan, pihaknya merinci untuk wisatawan domestik tercatat 67.944 orang dan wisatawan mancanegara 82.066 orang yang menggunakan waktu berliburnya ke objek wisata Tanah Lot itu.
Menurut dia, meningkatnya jumlah kunjungan wisatawan ke Tanah Lot tidak terlepas pelayanan yang diberikan dengan mengoptimalkan kenyamanan dan keselamatan pengunjung.
"Oleh sebab itu, kunjungan wisatawan domestik dan mancanegara ke Tanah Lot tidak pernah sepi, bahkan menjadi objek wisata teramai dan paling primadona di Bali," ujarnya.
Selain memberikan kenyamanan kepada pengunjung, pihaknya terus berupaya melakukan perbaikan infrastruktur objek wisata itu agar tertata rapi dan indah sehingga wisatwan betah berlama-lama berada di objek wisata itu.
Untuk menjaga keamanan para pengunjung yang menikmati objek wisata itu tersebut, pihak pengelola objek wisata itu melibatkan puluhan pecalang, satpam, dan enam personel balawista dalam memantau kondisi keselamatan wisatawan.
"Dengan melakukan upaya tersebut diharapkan dapat terus menambah kunjungan wisatawan mancanegara ke Tanah Lot," ujarnya.
Pihak pengelola mencatat pada Januari 2015 kunuungan wisatawan domestik dan mancanegara sebanyak 255,877 orang, Februari (242,776), Maret (220,463), April (247,377), dan Mei (331,363), dan Juni kurang lebih mencapai 257.819 orang wisatawan. (WDY)
Liburan Galungan Wisatawan Ramai Kunjungi Tanah Lot
Minggu, 19 Juli 2015 23:05 WIB