Badung (ANTARA) - Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Kabupaten Badung, Bali melakukan kegiatan Roadshow Edukasi Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran kepada masyarakat di berbagai wilayah Badung.
"Kami melihat langkah ini merupakan langkah yang sangat tepat di tengah-tengah masyarakat. Kami ingin memberikan suatu garansi bagi siapapun bahwa kita akan berusaha dalam berbagai perspektif untuk menciptakan rasa aman dan nyaman termasuk dalam pencegahan dan penanganan kebakaran," ujar Sekretaris Daerah Kabupaten Badung I Wayan Adi Arnawa di Mangupura, Senin.
Ia mengatakan, kegiatan edukasi yang dilakukan dalam rangkaikan HUT ke-103 Damkar Indonesia itu diharapkan dapat memberikan pengetahuan kepada masyarakat agar bisa meminimalkan terjadinya musibah kebakaran di suatu wilayah.
"Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Badung juga telah menggandeng PLN dalam memberikan edukasi kepada masyarakat dalam upaya pencegahan dan penanggulangan kebakaran di wilayah masing-masing," katanya.
Baca juga: Damkar Badung siap sukseskan KTT G20/Bali
Sementara itu, Kepala Bidang Pemberdayaan dan Partisipasi Masyarakat (PPM) Dinas Kebakaran dan Penyelamatan Badung Kompyang Gde Wibawa menjelaskan, kegiatan itu bertujuan untuk menyiapkan para relawan kebakaran atau yang di Badung disebut Laskar Sapu Geni agar terlatih dalam hal pencegahan dan penanggulangan kebakaran dan penyelamatan.
"Upaya ini kami lakukan guna mendukung terciptanya wilayah Badung yang aman dari bahaya kebakaran sesuai visi Damkar Badung," ungkapnya.
Kompyang Gde Wibawa menambahkan, kegiatan itu dilakukan juga sesuai dengan Permendagri No 114 tahun 2018 tentang Standar Teknis Pelayanan Dasar Pada Standar Pelayanan Minimal Sub Urusan Kebakaran Daerah Kabupaten/Kota dan Perda No 7 tahun 2004 tentang Pencegahan dan Penanggulangan Bahaya Kebakaran.
"Kami akan melaksanakan kegiatan ini di enam wilayah kecamatan di seluruh Kabupaten Badung dengan peserta pelatihan yang berasal dari warga atau relawan kebakaran atau Laskar Sapu Geni di masing-masing kecamatan," ujarnya.
Damkar Badung edukasi penanganan kebakaran kepada masyarakat
Senin, 14 Februari 2022 16:19 WIB