Denpasar (Antara News) - Sebanyak 50 orang perwira menengah dijajaran Polda Bali, diberikan pelatihan khusus agar bisa mengedukasi masyarakat umum dan jajaran setempat agar ikut mendukung gerakan revolusi mental.
Karo Rena Polda Bali, Kombes Pol. I Gusti Made Adhi Sadnyana Putra, di Gedung Perkasa Raga Garwita (PRG) Polda Bali, Rabu, mengatakan bahwa pentingnya pelatihan gerakan revolusi mental ini guna mendukung gerakan sosial menuju Indonesia yang lebih baik.
"Melalui program pelatihan ini, saya harap para perwira menengah Polda Bali bisa mengingatkan masyarakat terhadap nila-nilai strategis dalam setiap ruang publik atau gempuran nilai (Value Attack)," katanya.
Kegiatan ini sebagai bentuk tindak lanjut pelaksanaan program Nawacita ke-8 yang dijabarkan dalam program 'Quick Wins" Renstra Polri tahun 2015-2019 pada kegiatan enam, dimana Polri sebagai penggerak revolusi mental dan pelopor tertib sosial di ruang publik.
Sejak tahun 2015, kegiatan revolusi mental telah dilaksanakan dalam berbagai bentuk kegiatan pendidikan dan pelatihan.
perwira melati tiga di pundak ini mengungkapkan bahwa reformasi birokrasi merupakan syarat mutlak yang harus dilakukan oleh pemerintah dan seluruh Aparatur Sipil Negara (ASN), khususnya dilingkungan Polri dalam rangka menjawab tuntutan tugas di era reformasi saat ini.
"Masyarakat menghendaki adanya perubahan secara total di segala bidang penyelenggaraan negara baik di bidang politik, hukum, ekonomi dan birokrasi yang dikenal sebagai reformasi birokrasi Polri (RBP)," katanya.
Ia menilai, saat ini RBP sedang berjalan dalam tahapan gelombang III sesuai dengan Permenpan RP Nomor 14 Tahun 2014 tentang pedoman evaluasi reformasi birokrasi instansi pemerintah yang sasarannya meliputi birokrasi yang bersih dan akuntabel, birokrasi yang memiliki pelayanan publik berkualitas serta birokrasi yang efektif dan efisien.
Kegiatan ini sangat tepat dilaksanakan kepada para pejabat maupun staf dari masing-masing Satker Polda Bali dan Kewilayahan.
'Melalui pelatihan revolusi mental ini, diharapkan para peserta dapat mentransformasikan kembali materi yang telah dilatihkan kepada personel Polri khususnya di jajaran Polda Bali. Sehingga para anggota dapat meningkatkan kualitas kemampuan dan nilai-nilai kepribadian bangsa sebagai penggerak revolusi mental," katanya.
Kegiatan ini dihadiri tim dari Mabes Polri yang dipimpin oleh Kombes Pol. S.M Handayani dan diikuti sebanyak 50 perwira menengah dari Satuan Kerja Mapolda dan Polres jajaran Polda Bali berpangkat AKBP dan Kompol.
50 Pewira Polda Bali digembleng revolusi mental
Rabu, 24 Oktober 2018 19:29 WIB