Gianyar (Antara Bali) - Para istri dari atase pertahanan (Athan) yang bertugas di lima negara yakni Kanada, Hongkong, Belanda, China dan Korea Selatan mengunjungi Kabupaten Gianyar yang diterima Bupati setempat AA Gde Agung Bharata di ruang kerjanya, Selasa.
Kunjungan para istri Atase Pertahanan itu dalam rangka menjalankan diplomasi pertahanan dan kunjungan budaya.
Perwakilan Markas Besar Angkatan Darat, Mayor Sutrisna menjelaskan, lima istri dan suami athan tersebut terdiri atas Richard Nagelsen suami dari athan Kanada Kolonel Janine Knackstedt, Eillen Mol istri dari athan Belanda Kolonel Pals Rene dan Lui Jian istri dari athan China Letnan Kolonel Zao Hongdeng.
Selain itu Helen Cliffe istri dari Kolonel Nigel Cliffe dan Jeon Dong Sook istri dari athan Korea Selatan Kolonel Park Pil Seung.
Kunjungan mereka ke Kabupaten Gianyar dalam rangka mendampingi suami dan istri menjalankan tugas kunjungan kerja diplomasi pertahanan dan pertukaran kebudayaan.
Perwakilan rombongan Richard Nagelsen menjelaskan, mengunjungi Bali merupakan hal yang luar biasa, karena bisa menikmati alamnya yang indah dan kebudayaannya yang beragam serta masyarakat yang ramah.
"Berapakalipun kita datang ke Bali, pasti akan selalu menemukan hal yang baru," Ucap Richard.
Eillen Mol dari Belanda mengatakan kunjungan mereka ke Bali selama tiga hari tanggal 22-24 Agustus 2016. Keberadaan mereka di Bali merupakan kunjungan kerja dan budaya untuk memperkenalkan wilayah masing-masing athan.
Menurut Eillen Mol Kabupaten Gianyar sebagai kota seni memiliki keindahan alam yang luar biasa, udara yang segar serta kebudayaan yang sangat mengagumkan.
Asisten Administrasi Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Gianyar, I Ketut Suweta memperkenalkan Budaya Gianyar dan menjelaskan potensi-potensi unggulan Kabupaten Gianyar. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016
Kunjungan para istri Atase Pertahanan itu dalam rangka menjalankan diplomasi pertahanan dan kunjungan budaya.
Perwakilan Markas Besar Angkatan Darat, Mayor Sutrisna menjelaskan, lima istri dan suami athan tersebut terdiri atas Richard Nagelsen suami dari athan Kanada Kolonel Janine Knackstedt, Eillen Mol istri dari athan Belanda Kolonel Pals Rene dan Lui Jian istri dari athan China Letnan Kolonel Zao Hongdeng.
Selain itu Helen Cliffe istri dari Kolonel Nigel Cliffe dan Jeon Dong Sook istri dari athan Korea Selatan Kolonel Park Pil Seung.
Kunjungan mereka ke Kabupaten Gianyar dalam rangka mendampingi suami dan istri menjalankan tugas kunjungan kerja diplomasi pertahanan dan pertukaran kebudayaan.
Perwakilan rombongan Richard Nagelsen menjelaskan, mengunjungi Bali merupakan hal yang luar biasa, karena bisa menikmati alamnya yang indah dan kebudayaannya yang beragam serta masyarakat yang ramah.
"Berapakalipun kita datang ke Bali, pasti akan selalu menemukan hal yang baru," Ucap Richard.
Eillen Mol dari Belanda mengatakan kunjungan mereka ke Bali selama tiga hari tanggal 22-24 Agustus 2016. Keberadaan mereka di Bali merupakan kunjungan kerja dan budaya untuk memperkenalkan wilayah masing-masing athan.
Menurut Eillen Mol Kabupaten Gianyar sebagai kota seni memiliki keindahan alam yang luar biasa, udara yang segar serta kebudayaan yang sangat mengagumkan.
Asisten Administrasi Ekonomi dan Pembangunan Setda Kabupaten Gianyar, I Ketut Suweta memperkenalkan Budaya Gianyar dan menjelaskan potensi-potensi unggulan Kabupaten Gianyar. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016