Denpasar (Antara Bali) - Kepolisian Daerah Bali saat ini tengah meningkatkan pengawasan pascahilangnya 250 batang dinamit yang dicuri dari truk pengangkut milik sebuah perusahaan pertambangan di Bogor, Jawa Barat pada Kamis (27/6).
     
"Kami prihatin dengan itu (hilangnya dinamit) dan kami sedang melakukan pengawasan terhadap kendaraan dan orang agar jangan sampai dinamit itu masuk ke Bali," kata Kepala Polda Bali, Inspektur Jenderal Arif Wachyunadi disela-sela Peringatan HUT Bhayangkara ke-67 di Pelabuhan Benoa, Denpasar, Minggu.
     
Dia menjelaskan bahwa penjagaan juga dilakukan di sejumlah pintu masuk menuju Pulau Dewata termasuk juga mengawasi sejumlah pintu masuk yang disinyalir menjadi "jalur tikus" dan jalur tak resmi.
     
Pihaknya akan terus meningkatkan pengawasan dengan melibatkan Babinkamtibmas dan Babinsa hingga masyarakat adat dan bekerja sama dengan pasukan pengaman adat atau "pecalang" yang telah menjadi mitra kerja polisi. (DWA)

Pewarta: Oleh Dewa Wiguna

Editor : Dewa Sudiarta Wiguna


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013