Pemerintah Kabupaten Badung Bali mengajak para pemuda dan generasi milenial di wilayahnya untuk terus memperkuat rasa kekeluargaan dan persatuan antar generasi muda. 

"Saya mengajak generasi milenial dan kelompok pemuda atau sekeha teruna di Badung untuk terus meningkatkan kegiatan yang positif dalam rangka memperkuat rasa kekeluargaan dan persatuan antar-generasi muda melalui wadah organisasi sekeha teruna," ujar Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta dalam keterangannya di Mangupura, Minggu.

Ia mengatakan dengan semangat persatuan diharapkan seluruh generasi muda dapat ikut bersinergi dan berpartisipasi dalam pembangunan daerah Kabupaten Badung kedepannya.

“Saya juga memberikan motivasi kepada generasi muda sebagai agen perubahan. Generasi muda harus membawa perubahan yang lebih baik, melek teknologi dan menjadi tuan di rumah sendiri," kata Bupati Giri Prasta.

Bupati Giri Prasta menambahkan pihaknya juga akan terus memberikan dukungan terhadap segala kegiatan kelompok pemuda sebagai bentuk perhatian pemerintah dalam upaya pelestarian adat, seni dan budaya sebagai salah satu bentuk kegiatan positif.

"Saya juga mengingatkan agar pemuda tidak melakukan kegiatan yang negatif seperti mabuk-mabukan, terlibat kasus narkoba serta kegiatan yang dapat merugikan banyak orang," ungkap dia.

Sementara itu di lokasi terpisah, Sekda Badung I Wayan Adi Arnawa juga mengingatkan agar anggota sekeha teruna tetap bersatu karena dengan bersatu dan bersama-sama, segala kegiatan di organisasi serta kegiatan di masyarakat akan dapat berjalan dengan baik.

Pemkab Badung sesuai dengan kebijakan Bupati Badung Giri Prasta menurutnya juga akan selalu mendukung kebutuhan sekeha teruna dalam menunjang segala kegiatan dan melaksanakan segala kreatifitas.

"Ini juga merupakan upaya untuk mewujudkan dan melestarikan adat, seni, tradisi dan budaya. Kami Pemkab Badung akan selalu hadir untuk membantu," tambah Sekda Wayan Adi Arnawa.

Pewarta: Naufal Fikri Yusuf

Editor : Widodo Suyamto Jusuf


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2023