Denpasar (Antara Bali) - Kalangan orang tua/wali murid di Kota Denpasar mulai sibuk membeli dan menyiapkan perlengkapan sekolah seperti pakaian seragam pada seminggu menjelang dimulainya tahun ajaran baru 2012-2013.
     
"Saya membeli perlengkapan seragam karena di sekolah hanya diberi baju batik dan pakaian olahraga," kata Kadek Budiarini, di Denpasar, Senin.
     
Kadek bersama dengan beberapa orang tua murid lainnya memadati sebuah toko busana yang khusus menjual perlengkapan seragam sekolah di kawasan Jalan Gajah Mada Denpasar.
     
Dia membeli seragam putih, celana pendek merah, baju pramuka untuk anaknya yang baru akan memasuki tahun ajaran baru pada sebuah sekolah dasar (SD) di Denpasar minggu depan.
     
Hal senada juga diungkapkan konsumen lain yakni Ayu Ariani, orang tua murid yang menyekolahkan anaknya di Nusa Penida, Kabupaten Klungkung.
     
Dia membeli perlengkapan seragam sekolah untuk anaknya di Denpasar agar mendapatkan kualitas yang lebih bagus, selain mempersiapkan kebutuhan lainnya.(DWA/T007)

Pewarta:

Editor : Nyoman Budhiana


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2012