Perkembangan pariwisata Bali semakin tertarik para pengusaha untuk membangun penunjang fasilitas tersebut, salah satunya hotel berbintang tiga di kawasan Seminyak, Kuta, Bali.
General Manager Kyriad Royal Seminyak Bali I Gusti Ngurah Arya Wirawan, di Seminyak Bali, Sabtu malam mengatakan manajemen hotel sangat tertarik untuk membangun hotel di kawasan Kuta, karena kawasan ini sebagai tujuan wisata dunia yang sangat memerlukan fasilitas hotel yang memadai dan nyaman untuk berlibur bagi wisatawan nusantara dan mancanegara.
Ia mengatakan Kyriad Hotel – Louvre Hotel Group operator hotel International terbesar ke-2 di Eropa dan terbesar ke-5 di dunia ini mengumumkan pengambilalihan manajemen pengelolaan Steenkool Hotel menjadi Kyriad Royal Seminyak Bali. Hotel berbintang 3 ini terletak di Seminyak Bali.
"Hotel Kami juga memiliki akses mudah ke berbagai destinasi wisata, seperti Trans Studio Indoor Theme Park Bali, DMZ Museum Bali, dan cukup berjalan kaki menuju toko cinderamata Krisna dan Agung. Dilengkapi sarana tempat ibadah, kamar yang cukup nyaman, dan fasilitas yang memadai," katanya.
Untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan tamu, kata Ngurah Arya Wirawan, Kyriad Royal Seminyak Bali dilengkapi "system access card" untuk menuju lantai masing-masing. Begitu juga restoran ini menjadi tempat yang tepat untuk sarapan pagi dengan sajian masakan Nusantara yang dikombinasikan dengan menu internasional dan masakan khas tradisional Indonesia.
"Restoran kami menyajikan ala carte menu untuk makan siang dan malam. Room service 24 jam disediakan untuk para tamu yang ingin menikmati makanan di dalam kamar," katanya.
Liong Henky sebagai Investor mengatakan bahwa Bali memiliki keanekaragaman daya tarik wisata yang mengagumkan. Bali sangat terkenal dengan keragaman budaya yang unik dan jarang ditemui di tempat lain.
Menurut dia, Bali sebagai surga wisata tropis yang menawarkan berbagai keindahan alam merupakan salah satu magnet yang cukup kuat dalam perkembangan pariwisata di Bali. Pantai yang indah, sawah berterasering, danau yang asri dan pegunungan yang menawan sanggup menarik jutaan wisatawan baik asing maupun domestik untuk berkunjung ke Bali.
"Memang, Pulau Bali luar biasa sebagai salah satu tujuan pariwisata terfavorit dunia," kata Liong didampingi Mugi Harjo sebagai Director of Operation Kyriad Hotel Indonesia.
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2019
General Manager Kyriad Royal Seminyak Bali I Gusti Ngurah Arya Wirawan, di Seminyak Bali, Sabtu malam mengatakan manajemen hotel sangat tertarik untuk membangun hotel di kawasan Kuta, karena kawasan ini sebagai tujuan wisata dunia yang sangat memerlukan fasilitas hotel yang memadai dan nyaman untuk berlibur bagi wisatawan nusantara dan mancanegara.
Ia mengatakan Kyriad Hotel – Louvre Hotel Group operator hotel International terbesar ke-2 di Eropa dan terbesar ke-5 di dunia ini mengumumkan pengambilalihan manajemen pengelolaan Steenkool Hotel menjadi Kyriad Royal Seminyak Bali. Hotel berbintang 3 ini terletak di Seminyak Bali.
"Hotel Kami juga memiliki akses mudah ke berbagai destinasi wisata, seperti Trans Studio Indoor Theme Park Bali, DMZ Museum Bali, dan cukup berjalan kaki menuju toko cinderamata Krisna dan Agung. Dilengkapi sarana tempat ibadah, kamar yang cukup nyaman, dan fasilitas yang memadai," katanya.
Untuk meningkatkan keamanan dan kenyamanan tamu, kata Ngurah Arya Wirawan, Kyriad Royal Seminyak Bali dilengkapi "system access card" untuk menuju lantai masing-masing. Begitu juga restoran ini menjadi tempat yang tepat untuk sarapan pagi dengan sajian masakan Nusantara yang dikombinasikan dengan menu internasional dan masakan khas tradisional Indonesia.
"Restoran kami menyajikan ala carte menu untuk makan siang dan malam. Room service 24 jam disediakan untuk para tamu yang ingin menikmati makanan di dalam kamar," katanya.
Liong Henky sebagai Investor mengatakan bahwa Bali memiliki keanekaragaman daya tarik wisata yang mengagumkan. Bali sangat terkenal dengan keragaman budaya yang unik dan jarang ditemui di tempat lain.
Menurut dia, Bali sebagai surga wisata tropis yang menawarkan berbagai keindahan alam merupakan salah satu magnet yang cukup kuat dalam perkembangan pariwisata di Bali. Pantai yang indah, sawah berterasering, danau yang asri dan pegunungan yang menawan sanggup menarik jutaan wisatawan baik asing maupun domestik untuk berkunjung ke Bali.
"Memang, Pulau Bali luar biasa sebagai salah satu tujuan pariwisata terfavorit dunia," kata Liong didampingi Mugi Harjo sebagai Director of Operation Kyriad Hotel Indonesia.
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2019