Denpasar (Antara Bali) - Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Wangaya Denpasar, Bali mencatat telah menerima sebanyak 209 pasien yang menderita Demam Berdarah Dengue sejak Maret 2015.
"Dari data itu untuk pasien anak-anak yang menderita DBD sebanyak 66 orang dan dewasa 143 orang," kata Kepala Poliklinik Penyakit Dalam RSUD Wangaya, I Ketut Suryana, SpPD, di Denpasar, Rabu.
Ia menuturkan dibandingkan Januari 2015 jumlah pasien rawat inap DBD baik anak maupun dewasa mencapai 80 kasus yang terdiri atas pasien anak (15) dan dewasa (65). Sementara itu, pada Februari 2015 pihaknya mencatat mengalami peningkatan dengan jumlah kasus 201 pasien dengan rincian, untuk pasien anak (55) dan dewasa (146).
"Dilihat dari data, pada Februari dan Maret tahun ini merupakan puncak jumlah penderita DBD," ujarnya.
Sedangkan untuk pasien yang menjalani rawat jalan pada Januari sebanyak 24 orang, Februari (89) dan Maret (8).
Untuk pasien yang menjalani rawat jalan, lanjut dia, saat dilakukan pemeriksaan kondisi tubuhnya cukup stabil meskipun badannya panas. "Pasien yang menjalani rawat jalan kondisi nafsu makan dan minumnya cukup baik," katanya.
Ia menjelaskan bahwa apabila pasien mengalami demam sangat tinggi, muntah-muntah, tidak mampu makan dan minum serta kondisi lemas harus menjalani perawatan di rumah sakit atau rawat inap.
"Apabila kondisinya panas tinggi yang tidak kunjung turun selama tiga hari dan sudah diberikan obat, dianjurkan mendapat penanganan lebih lanjut ke fasilitas kesehatan lebih tinggi," ujarnya.
Ia menegaskan untuk kasus penyakit DBD tersebut harus mendapatkan perhatian dan perawatan dengan baik. Pihaknya mengharapkan masyarakat tetap mewaspadai dan tetap menjaga kebersihan lingkingan sekitarnya. (WDY)