Tanjung Redeb (Antara Bali) - Wakil Gubernur Kalimantan Timur, Farid Wajdy mengusulkan kepada pemerintah pusat untuk menjadikan kawasan Pulau Derawan sebagai destinasi wisata bahari nasional.
"Provinsi Kaltim banyak terdapat tempat wisata dan khususnya kawasan Derawan akan kami usulkan kepada Kementeriaan Pariwisata dan Ekonomi Kreatif agar menjadi bagian dari industri pariwisata nasional," kata Farid pada acara puncak Festival Derawan di Tanjung Redeb, Kabupaten Berau, Jumat.
Menurut dia, Festival Derawan 2013 yang pertama kali digelar ini menjadi bukti bahwa Pulau Derawan telah mampu melaksanakan kegiatan berskala nasional maupun internasional.
Wakil Gubernur Kaltim Farid berharap, Festival Derawan akan bisa dilaksanakan secara berkala setiap tahun, dan menjadi ajang lebih besar menjadi Sail Derawan.
"Kami sudah mengusulkan Sail Derawan ke Menko Kesra, semoga segera dapat persetujuan," katanya. (M038)
Derawan Jadi Destinasi Wisata Nasional
Jumat, 20 September 2013 18:36 WIB