Muara Teweh (Antara Bali) - Sedikitnya delapan orang pasangan dari ratusan pendaftar melakukan nikah secara bersamaan menandai pencanangan program pencatatan perkawinan massal di Kabupaten Barito Utara, Kalimantan Tengah.
Kegiatan yang dilaksanakan di aula Dinas Pendidikan dan Pencatatan Sipil Barito Utara, di Muara Teweh, Selasa, disaksikan Bupati Barut, Achmad
Yuliansyah, didampingi Ketua TP PPK setempat, Relawati.
Kepala Dinas Pendidikan dan Pencatatan Sipil Barito Utara, Izhar Zafawi, mengatakan, data yang masuk ada 31 pasangan dan delapan di antaranya pernikahannya dilaksanakan secara simbolis. "Sudah ada ratusan pasangan yang mendaftar untuk nikah massal," ucapnya.
Izhar
mengatakan, nikah bersamaan tersebut merupakan pencanangan program pencatatan perkawinan massal dan sidang
keliling akta kelahiran pelaporan di atas satu tahun di sembilan
Kecamatan di Kabupaten Barito Utara.
Terkait akta kelahiran pelaporan di atas satu tahun, dilaksanakan berkerja sama antara TP PKK Kabupaten Barito Utara, Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil dan Kantor Urusan Agama (KUA) Muara Teweh. (IGT/T007)
Ratusan Pasangan Daftar Nikah Massal
Selasa, 15 Januari 2013 14:01 WIB