Singapura (Antara Bali) - Hari Hepatitis Dunia diperingati pada 28 Juli dan ada beberapa berita baik untuk pasien Hepatitis C.
Mereka sekarang dapat sembuh dalam waktu lebih singkat dengan bantuan obat baru. Hepatitis adalah peradangan hati yang dapat disebabkan oleh racun, obat-obatan tertentu atau bahkan penggunaan alkohol berat.
Saat ini, terapi standar bekerja untuk memperkuat respon imun tubuh terhadap virus.
Terapi standar saat ini termasuk injeksi interferon Pegylated dan tablet Ribavirin. Tetapi itu tidak berlaku untuk beberapa pasien dengan genotipe satu Hepatitis C.
Selama 15 tahun, Ulfah Rumaria Simanjuntak telah memerangi Hepatitis C.
Dokternya mengatakan kondisinya telah membaik setelah minum obat baru Victrelis.
Dr Richard Guan, konsultan hepatologi di Mount Elizabeth Medical Centre, mengatakan: "Setelah dua bulan pengobatan, virus akhirnya menjadi negatif. Dia merasa takjub dan bahagia bahwa semua rasa sakit itu hilang".(IGT/T007)
Obat Baru Sembuhkan Pasien Hepatitis C
Minggu, 29 Juli 2012 14:40 WIB