Bondowoso (Antara Bali) - Pengelola wisata arung jeram "Bosamba Rafting" di Kabupaten Bondowoso, Jawa Timur, menawarkan program diskon hingga 50 persen lebih untuk menyambut liburan sekolah mulai 1 Mei hingga 31 Agustus 2012.
"Ada banyak paket yang kami tawarkan di Bosamba ini dan yang paling banyak diskon adalah rafting. Kalau biasanya paket ini seharga Rp175 ribu per orang, selama Mei hingga Agustus ini menjadi hanya Rp75 ribu," kata Kepala Operasional Bosamba Rafting Nur Shaleh di Bondowoso, Minggu.
Hanya saja, kata dia, panjang lintasan sungai untuk program liburan ini dikurangi dari 14 kilometer menjadi tujuh kilometer. Kalau biasanya waktu tempuh sekitar 2,5 jam, maka di program ini sekitar satu jam.
"Ini disesuaikan dengan segmen ini yang diorientaskan untuk anak-anak sekolah dan relatif terjangkau. Biaya itu sudah meliputi makan siang dan transpor untuk kembali ke tempat start," katanya.
Program petualangan lain yang ditawarkan oleh Bosamba adalah "outbond", bersepeda, petualangan Ijen, "paint ball" dan lainnya. Namun untuk program-program tersebut diskonnya rata-rata sekitar 10 persen dari hari-hari biasa.
Di tempat itu tersedia lima perahu yang masing-masing bisa diisi enam orang. Dari lima perahu itu yang digunakan untuk pengunjung hanya empat, sedangkan satunya untuk tim penyelamat.
Sementara waktu pemberangkatan petualangan yang melewati Sungai Sampean baru itu dimulai pukul 08.00, pukul 12.00 dan pukul 14.00 WIB. Namun jika ada keterlambatan pada trip-trip sebelumnya, paling akhir keberangkatan pada pukul 15.00.(*/T007)
Bosamba Rafting Tawarkan Diskon Liburan
Minggu, 13 Mei 2012 18:20 WIB