Denpasar (Antara Bali) - Ketua Umum Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Provinsi Bali I Ketut Suwandi mendorong atlet karate di Pulau Dewata agar memacu berprestasinya di tingkat nasional.
"Agar hal ini dapat terwujud, saya meminta pengurus cabang olahraga karate agar mencari bibit atlet sejak dini," kata I Ketut Suwandi dalam sambutannya saat menghadiri pelantikan ketua dan pengurus KKI Bali di Denpasar, Jumat.
Apabila upaya ini dapat diwujudkan oleh masing-masing pengurus karateka Bali, lanjut Suwandi, diyakini mampu mengharumkan nama Bali ditingkat nasional.
"Saya berharap atlet Bali mampu mengharumkan nama baik, karena masyarakat Bali sangat menanti prestasi para atlet yang membela daerahnya," ujarnya.
Ia mengharapkan KKI Bali bersama Forki Bali mulai sejak dini untuk melakukan perekrutan atlet yang berpotensial dimasing-masing daerah.
"Yang terpenting pengurus mampu mencetak dan menghasilkan bibit atlet profesional yang juga mampu bersaing ditingkat Internasional sehingga mampu mengangkat martabat bangsa," ujarnya lagi.
Ia mengharapkan, ke depannya seluruh pengurus membuka pikiran untuk menggali informasi lebih jauh lagi untuk mencetak atlet berprestasi. "Saya mengharap semua penguris KKI mau membuka diri dan membuka jaringan seluas-luasnya," ujarnya.
Sementara itu, Ketua KKI Provinsi Bali A.A Ngurah Mahendra melakukan upaya itu yakni meningkatkan kekuatan atletnya melalui pertandingan antar dojo antar kabupaten/kota di Bali.
"Yang terbaik dimasing-masing kabupaten akan bertanding untuk bersaing mewakili Bali di ajang nasional," ujarnya.
Ke depannya, juga akan memberikan pelatihan kepada wasit dan juri maupun menaikkan tingkat dewan guru yang tingkatannya dari dan satu hingga dan lima. (WDY)
KONI Bali Dorong Karateka Bali Pacu Prestasi
Jumat, 30 Desember 2016 22:29 WIB