Denpasar (Antara Bali) - Universitas Negeri Jakarta (UNJ) bekerja sama dengan Universitas Terbuka (UT), Universitas Pendidikan Ganesha (UNDIKSHA), Universitas Mahendradata dan Kopertis Wilayah 8, menyelenggarakan konferensi tingkat dunia pertama di Indonesia dalam bidang teknologi pendidikan yang bertajuk Educational Technology World Conference (ETWC) 2016.

Rektor UT, Tian Belawati dalam siaran persnya senin menjelaskan, acara yang berlangsung  empat hari hingga 3 Agustus 2016 di The Grand Inna Bali Beach Hotel Sanur, Bali, didukung  oleh Association of Educational and Communication Technology (AECT) USA dan Ikatan Profesi Teknologi Pendidikan Indonesia (IPTPI).

 Konferensi dunia dalam bidang teknologi pendidikan ini menghadirkan Keynote Speakers dan Plenary antara lain Menteri Riset, Teknologi dan Pendidikan Tinggi, Mohammad Nasir, Menteri Komunikasi dan Informatika, Rudiantara, Tian Belawati (Rektor UT) dan Rob Branch (University of Georgia USA).

 Di samping itu pula,  Chairul Tanjung (CEO Trans Corp), Mike Spector (University of North Texas, USA), Steve Harmon (Georgia State University), Marcus Childress (Baker University, USA), dan Johannes Cronje (Cape Peninsula University of Technology, South Africa).

Konferensi yang bertema "Educational Technology to Improve Quality and Access of Education to Prosperous Society" merupakan jawaban terhadap pesatnya perkembangan studi tentang teknologi pendidikan di Indonesia.

UNJ sebagai Host, menggandeng UT, UNDHIKSA dan Universitas Mahendradata mengundang para guru, dosen, praktisi pendidikan, dan komunitas yang fokus pada bidang pendidikan di seluruh dunia untuk saling bertukar informasi dan pengalaman serta memperluas jaringan dengan para praktisi dan profesional di bidang teknologi pendidikan di seluruh dunia.

Konferensi selama empat hari itu  mempresentasikan sekitar 295 paper, oleh para presenter dalam sesi paralel dan round table. Mereka berasal dari 14 negara, antara lain Indonesia, Amerika Serikat, Norwegia, Belgia, Turki, Jepang, Malaysia, Singapura, Inggris, Afrika Selatan, Iran, Brazil, China,
China Taipei. Para presenter akan memaparkan artikel dan hasil kajiannya yang berkaitan dengan sub tema konferensi.

Sub tema tersebut antara lain Innovation and Creativity, Networking and Collaboration, Information, Technology, and Communication Integration, Distance Education, Open Educational Resources, Policy and Cultural Considerations, dan Quality Assurance, Certification, and Accreditation.

Pada kesempatan konferensi ini, panitia juga mengadakan penandatangan MoU, pameran dan academic reception, gala dinner dan cultural evening. Bahkan di hari terakhir, panitia akan mengajak para peserta konferensi untuk mengunjungi tempat wisata Istana Tampaksiring dan Museum Dr. Ir. Sukarno. (WDY)

Pewarta:

Editor : I Gusti Bagus Widyantara


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016