Denpasar (Antara Bali) - Perum Bulog Divisi Regional Bali menjual daging sapi Rp85 ribu per kilogram dalam operasi pasar yang dijadwalkan digelar di kantor setempat di Renon, Denpasar, Rabu (8/6).

"Kami jual dalam operasi pasar Rp85 ribu per kilogram atau lebih murah sekitar 15 ribu dibandingkan rata-rata harga pasaran," kata Kepala Perum Bulog Divisi Regional Bali Eko Kuncahyo di Denpasar, Selasa.

Menurut dia, pihaknya telah menerima satu ton daging sapi impor untuk meredam gejolak harga di pasaran.

Daging sapi itu nantinya akan dijual dalam operasi pasar di kantor setempat pada Rabu (8/6) mulai pukul 08.00 Wita dengan rencana alokasi sekitar 100 kilogram.

Untuk operasi pasar, pihaknya menyewa kotak pendingin sebanyak dua unit masing-masing untuk operasi pasar di kantor setempat dan operasi pasar keliling menyasar beberapa pasar tradisional di Denpasar dengan rencana alokasi 150 kilogram.
Sedangkan sisanya akan disimpan di gudang pendingin atau "cool storage" yang juga disewa khusus di Ubung, Denpasar, untuk nantinya digelontorkan dalam operasi pasar. (DWA)

Pewarta: Pewarta: Dewa Wiguna

Editor : Dewa Sudiarta Wiguna


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2016