Denpasar (Antara Bali) - Ratusan karya foto dipamerkan dalam ajang Denpasar Festival atau Denfest Ke-8 di kawasan patung Catur Muka yang digelar selama empat hari hingga Kamis (31/12).
Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar Ida Bagus Rahoela di Denpasar, Selasa mengatakan peserta pameran foto adalah hasil seleksi dari lomba foto yang diselenggarakan oleh Denpasar Photographer Community (DPC)
"Peserta yang mengikuti lomba foto tersebut berasal dari Bandung, Jakarta, Jawa Timur dan tuan rumah Bali (Denpasar), sebanyak 416 lembar foto," kata Rahoela didampingi Ketua DPC Wayan Purbawa.
Ia mengatakan dari jumlah tersebut, kemudian diseleksi oleh juri profesional, sehingga foto yang dipajang dalam arena pameran tersebut adalah karya-karya terbaik, selain yang mendapatkan juara dan 10 besar juara harapan.
"Dalam pameran foto ini juga memajang karya dari seorang profesi dokter Spesialis Dalam yang punya hobi memotret yakni Prof Dr Wayan Wita. Termasuk juga karya Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra," ucapnya.
Menurut dia, pameran ini memberikan ruang khasanah kepada masyarakat yang mengambil tema "Heterogenitas Denpasar". Jadi segala iruk-pikuk aktivitas masyarakat menjadi sebuah objek untuk karya foto.
"Pameran tersebut berbagai foto menjadi objek bidikan bagi fotografer untuk memenuhi kreteria layak dipemerkan, sehingga memberi gambaran dari heterogitas masyarakat perkotaan tersebut," katanya.
Ketua DPC Wayan Purbawa mengatakan sebelum pameran pihaknya telah menyeleksi foto yang akan dipajang kali ini melalui penjurian dari tim juri foto.
"Semua yang kami pamerkan adalah foto-foto yang telah lolos seleksi, sehingga mampu memenuhi dari tema kali ini. ke depan terus kami akan mengadakan lomba dan pameran, sehingga bakat-bakat generasi muda tersalurkan dalam sebuah karya foto," katanya. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015
Kepala Bagian Humas dan Protokol Setda Kota Denpasar Ida Bagus Rahoela di Denpasar, Selasa mengatakan peserta pameran foto adalah hasil seleksi dari lomba foto yang diselenggarakan oleh Denpasar Photographer Community (DPC)
"Peserta yang mengikuti lomba foto tersebut berasal dari Bandung, Jakarta, Jawa Timur dan tuan rumah Bali (Denpasar), sebanyak 416 lembar foto," kata Rahoela didampingi Ketua DPC Wayan Purbawa.
Ia mengatakan dari jumlah tersebut, kemudian diseleksi oleh juri profesional, sehingga foto yang dipajang dalam arena pameran tersebut adalah karya-karya terbaik, selain yang mendapatkan juara dan 10 besar juara harapan.
"Dalam pameran foto ini juga memajang karya dari seorang profesi dokter Spesialis Dalam yang punya hobi memotret yakni Prof Dr Wayan Wita. Termasuk juga karya Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra," ucapnya.
Menurut dia, pameran ini memberikan ruang khasanah kepada masyarakat yang mengambil tema "Heterogenitas Denpasar". Jadi segala iruk-pikuk aktivitas masyarakat menjadi sebuah objek untuk karya foto.
"Pameran tersebut berbagai foto menjadi objek bidikan bagi fotografer untuk memenuhi kreteria layak dipemerkan, sehingga memberi gambaran dari heterogitas masyarakat perkotaan tersebut," katanya.
Ketua DPC Wayan Purbawa mengatakan sebelum pameran pihaknya telah menyeleksi foto yang akan dipajang kali ini melalui penjurian dari tim juri foto.
"Semua yang kami pamerkan adalah foto-foto yang telah lolos seleksi, sehingga mampu memenuhi dari tema kali ini. ke depan terus kami akan mengadakan lomba dan pameran, sehingga bakat-bakat generasi muda tersalurkan dalam sebuah karya foto," katanya. (WDY)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2015