Denpasar (Antara Bali) - Komisi Pemilihan Umum Provinsi Bali menyatakan telah menerima laporan dana kampanye dari kedua pasangan calon gubernur dan calon wakil gubernur yang akan bertarung pada 15 Mei 2013.
"Kami telah menerima laporan penerimaan dana kampanye periode 2-27 April 2013," kata anggota KPU Bali Ni Putu Ayu Winariati, di Denpasar, Kamis.
Berdasarkan resume laporan itu, jelas dia, pasangan calon nomor urut 1, Anak Agung Ngurah Puspayoga-Dewa Nyoman Sukrawan, memiliki saldo awal untuk dana kampanye sebesar Rp5 juta.
"DPD PDI Perjuangan Bali memberikan sumbangan untuk pasangan calon Puspayoga-Sukrawan sebesar Rp50 juta," ujarnya.
Sementara untuk pasangan calon nomor urut 2, Made Mangku Pastika-Ketut Sudikerta, memiliki saldo awal untuk dana kampanye sebesar Rp351 juta. Pasangan calon sendiri memberikan tambahan dana kampanye sebesar Rp650 juta.
Setelah pengumuman laporan penerimaan dana kampanye ini, KPU Provinsi Bali akan kembali melakukan penerimaan laporan dana kampanye tahap kedua, periode 28 April-12 Mei 2013 yang dijadwalkan pada 13 Mei 2013. (LHS)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013
"Kami telah menerima laporan penerimaan dana kampanye periode 2-27 April 2013," kata anggota KPU Bali Ni Putu Ayu Winariati, di Denpasar, Kamis.
Berdasarkan resume laporan itu, jelas dia, pasangan calon nomor urut 1, Anak Agung Ngurah Puspayoga-Dewa Nyoman Sukrawan, memiliki saldo awal untuk dana kampanye sebesar Rp5 juta.
"DPD PDI Perjuangan Bali memberikan sumbangan untuk pasangan calon Puspayoga-Sukrawan sebesar Rp50 juta," ujarnya.
Sementara untuk pasangan calon nomor urut 2, Made Mangku Pastika-Ketut Sudikerta, memiliki saldo awal untuk dana kampanye sebesar Rp351 juta. Pasangan calon sendiri memberikan tambahan dana kampanye sebesar Rp650 juta.
Setelah pengumuman laporan penerimaan dana kampanye ini, KPU Provinsi Bali akan kembali melakukan penerimaan laporan dana kampanye tahap kedua, periode 28 April-12 Mei 2013 yang dijadwalkan pada 13 Mei 2013. (LHS)
COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2013