Pemerintah Kabupaten Badung, Provinsi Bali, menyerahkan sejumlah kendaraan dinas operasional kepada jajaran TNI/Polri di provinsi ini untuk menunjang pengamanan pelaksanaan Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) G20 di Bali, 15-16 November 2022.

"Intinya kami memberikan sarana, prasarana, dan dukungan sepenuhnya terhadap pelaksanaan KTT G20. Semoga bantuan ini ada manfaatnya untuk jajaran TNI/Polri," ujar Bupati Badung I Nyoman Giri Prasta di Mangupura, Jumat.

Penyerahan kendaraan operasional tersebut terdiri atas dua unit kendaraan roda empat, yaitu Toyota Fortuner dan Toyota Innova untuk Korem 163/Wirasatya dan satu unit Toyota Alphard untuk Kodam IX Udayana.

Selanjutnya, Pemkab Badung menyerahkan tiga unit kendaraan roda empat, yaitu Toyota Fortuner, Toyota Hilux, dan Toyota Hiace untuk Polres Bandara Ngurah Rai dan 20 unit sepeda motor Kawasaki untuk jajaran Polda Bali.

Baca juga: Polri tetap siagakan personel amankan wilayah luar Bali jelang KTT G20

Bupati Giri Prasta menjelaskan penyerahan kendaraan dinas operasional kepada empat instansi di jajaran TNI/Polri di Bali itu merupakan wujud dukungan penuh dari Pemkab Badung terhadap tugas pokok dan fungsi aparat keamanan.

"Ini dukungan kami kepada jajaran pengamanan agar lancar dalam mengawal dan menyukseskan pelaksanaan Presidensi G20 di Pulau Dewata," kata dia.

Pangdam IX Udayana Mayjen TNI Sonny Aprianto mewakili jajaran TNI di wilayah Provinsi Bali mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Badung karena telah menyerahkan bantuan kendaraan operasional kepada Kodam IX Udayana dan Korem 163/Wirasatya.

Menurut dia, bantuan kendaraan operasional itu akan dapat mengoptimalkan tugas TNI dalam memaksimalkan tugas pelayanan kepada masyarakat luas.

"Saya mengucapkan terima kasih kepada Bapak Bupati Badung karena telah memberikan bantuan satu unit kendaraan operasional kepada Kodam IX Udayana dalam rangka mendukung kelancaran pelaksanaan operasional kami di wilayah Kodam IX Udayana," ungkap Sonny Aprianto.

Baca juga: Polri kerahkan 9.700 personel gabungan amankan KTT G20

Kepala Biro Logistik Polda Bali Kombes Pol Nelson Pardamean Purba berterima kasih kepada Pemkab Badung yang telah menyerahkan 20 unit kendaraan operasional kepada jajaran Polda Bali.

"Bantuan 20 unit kendaraan roda dua ini untuk mendukung kegiatan operasional Direktorat Kriminal Umum Polda Bali karena tanpa dukungan sarana dan prasarana, seperti filosofi kita dalam logistik mengatakan logistik itu tidak memenangkan perang tetapi tanpa logistik tidak ada perang yang dimenangkan," kata dia.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Pemkab Badung serahkan kendaraan operasional TNI/Polri untuk KTT G20

Pewarta: Naufal Fikri Yusuf

Editor : Edy M Yakub


COPYRIGHT © ANTARA News Bali 2022